Deretan Komandan Rusia yang Tewas di Ukraina, dari Kolonel hingga Jenderal

Sabtu, 12 Maret 2022 - 14:13 WIB
loading...
Deretan Komandan Rusia...
Mayjen Vitaly Gerasimov (kiri), Mayjen Andrei Kolesnikov (tengah), dan Mayjen Andrei Sukhovetsky (kanan), dilaporkan tewas di Ukraina selama invasi Rusia ke negara itu. Foto/taskandpurpose.com
A A A
MOSKOW - Ketika pasukan Rusia berjuang untuk membuat kemajuan melawan pertahanan Ukraina yang sengit, dan dengan komunikasi medan perang yang terputus-putus, banyak komandan militer senior Presiden Vladimir Putin bergerak ke garis depan untuk mengawasi operasi secara pribadi.

Namun ini berarti membuat mereka menjadi sasaran tembak dari penembak jitu Ukraina dan serangan mortir. Ukraina sekarang mengklaim telah membunuh sebelas pemimpin militer Rusia, termasuk Mayor Jenderal Anderi Kolesnikov dan Jenderal Andrei Sukhovetsky serta Vitaly Gerasimov seperti dikutip dari Daily Star, Sabtu (12/3/2022).

Mayor Jenderal Gerasimov sebelumnya telah dipuji oleh Putin atas perannya dalam pencaplokan provinsi Crimea di Ukraina pada tahun 2014.



Letnan Kolonel Denis Glebov juga dilaporkan tewas dalam pertempuran untuk Chuhuiv dan Kolonel Andrei Zakharov dilaporkan tewas dalam penyergapan Ukraina di dekat Kiev.

Penghancuran kolom pasukan khusus Chechnya yang mencakup 56 tank mengakibatkan korban besar termasuk tewasnya Jenderal Magomed Tushaev.

Sumber-sumber Ukraina juga melaporkan kematian tiga komandan senior Rusia lainnya: Letnan Kolonel Dmitry Safronov, Letnan Kolonel Denis Glebov dan Kolonel Konstantin Zizevsky.



Ukraina mengklaim telah membunuh lebih dari 12.000 tentara Rusia saat konflik memasuki hari kelima belas.

Sedangkan angka resmi Rusia jauh lebih rendah, dan sumber pemerintah AS menempatkan kerugian Rusia di angka 5.000 dan 6.000, dengan Ukraina kehilangan kurang dari 4.000 orang.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1199 seconds (0.1#10.140)