China Tolak Sebut Serangan Rusia ke Ukraina sebagai Invasi

Jum'at, 25 Februari 2022 - 03:12 WIB
loading...
China Tolak Sebut Serangan Rusia ke Ukraina sebagai Invasi
China tolak sebut serangan Rusia ke Ukraian sebagai Invasi. Foto/Ilustrasi
A A A
BEIJING - China menolak menyebut serangan militer Rusia ke Ukraina sebagai invasi dan mendesak semua pihak untuk menahan diri.

"China memantau dengan cermat situasi terbaru. Kami menyerukan kepada semua pihak untuk menahan diri agar situasi tidak lepas kendali," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China Hua Chunying pada briefing media haria seperti dilansir dari Reuters, Jumat (25/2/2022).

Ia pun menolak mendeskripsikan serangan militer Rusia ke Ukraina sebagai invasi. Sebaliknya, ia mempermasalahkan karakterisasi media atas tindakan Rusia.



"Ini mungkin perbedaan antara China dan Anda orang Barat. Kami tidak akann terburu-buru mengambil kesimpulan," ujarnya.

"Mengenai definisi invasi, saya pikir kita harus kembali ke cara melihat situasi saat ini di Ukraina. Masalah Ukraina memiliki latar belakang sejarah yang sangat rumit yang berlanjut hingga hari ini. Mungkin tidak semua orang ingin melihatnya," tuturnya.

Ditanya apakah Putin telah memberi tahu China bahwa dia berencana untuk menyerang Ukraina, Hua mengatakan Rusia, sebagai kekuatan independen, tidak perlu meminta persetujuan dari China.

"Ini secara independen memutuskan dan menerapkan diplomasi dan strateginya sendiri sesuai dengan penilaian dan kepentingan strategisnya sendiri," katanya.'



"Dan saya juga ingin menambahkan bahwa setiap kali kepala negara bertemu, mereka tentu saja akan bertukar pandangan tentang masalah yang menjadi perhatian bersama," imbuhnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1208 seconds (0.1#10.140)