Saddam Hussein Bangun 166 Istana dan Vila Mewah, Hanya Segelintir yang Tersisa

Kamis, 03 Februari 2022 - 14:17 WIB
loading...
Saddam Hussein Bangun...
Istana al-Faw, salah satu dari 166 istana dan vila mewah di Irak yang dibangun Saddam Hussein selama berkuasa. Foto/REUTERS
A A A
BAGHDAD - Saddam Hussein telah membangun lebih dari 100 istana dan vila mewah di seluruh Irak selama berkuasa. Namun, sekarang hanya segelintir bangunan mewah yang tersisa dan coba diselamatkan pemerintah.

Sebagian besar bangunan warisan Saddam hancur dilanda perang.

Dengan tiang marmer, ukiran hiasan, dan perabotan mencolok, bangunan-bangunan itu mencerminkan megalomania dan delusi keagungan Saddam Hussein. Anehnya, mendiang mantan diktator itu mengunjungi beberapa di antaranya hanya sekali atau dua kali.

Di kediamannya di Babel, profil orang kuat yang ditakuti itu terukir di relief seperti kaisar Mesopotamia yang ia idolakan, Kasdim Nebukadnezar II.



Di banyak tempat, inisial "S.H." masih terlihat sebagai pengingat presiden yang digulingkan oleh invasi pimpinan Amerika Serikat (AS) 2003, yang ditangkap akhir tahun itu dan dieksekusi gantung pada 2006.

Sebagian besar istananya dijarah selama kekacauan invasi, ketika para pencuri memulung semua yang bisa mereka bawa, bahkan mencabut kabel listrik dari dinding.

Sejak itu, hanya segelintir tempat tinggal megah yang diberi kesempatan hidup kedua, seringkali sebagai pangkalan militer atau administrasi publik, dan lebih jarang sebagai museum.

Sebagian besar kosong karena biaya renovasinya mahal.

"Kita bisa mengubah istana menjadi museum, setidaknya di Baghdad—museum permadani, misalnya, atau tentang keluarga kerajaan atau seni Islam," kata Laith Majid Hussein, direktur Badan Kepurbakalaan dan Warisan Negara Irak, seperti dikutip Gulf News, Kamis (3/2/2022).

Namun dia mengakui bahwa merehabilitasi banyak "kastil raksasa" Irak akan membutuhkan jumlah biaya yang luar biasa.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Alasan Uni Eropa Takut...
4 Alasan Uni Eropa Takut Trump Hentikan Pasokan Senjata, dari Ketergangungan dengan AS hingga Tak Mampu Mandiri
Jaksa Agung AS Sebut...
Jaksa Agung AS Sebut Demonstran Pro-Palestina sebagai Teroris
Dubes Muslim Afrika...
Dubes Muslim Afrika Selatan yang Berani Melawan Israel dan Diusir Trump Disambut seperti Pahlawan
Sekutu NATO Eropa Takut...
Sekutu NATO Eropa Takut Trump Akan Hentikan Dukungan Senjata AS
PM Negara NATO Mencela...
PM Negara NATO Mencela Uni Eropa yang Ingin Perang saat AS Coba Damaikan Rusia-Ukraina
2 Siswi Kembar Muslim...
2 Siswi Kembar Muslim Dipukuli Teman Sekalas di AS, Hijabnya Dilucuti dan Diejek
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina, Mengapa?
Bos Pentagon Tawarkan...
Bos Pentagon Tawarkan Pilihan antara Departemen Perang dan Pertahanan
Trump Cabut Izin Keamanan...
Trump Cabut Izin Keamanan bagi Harris, Clinton, dan Keluarga Biden
Rekomendasi
PLN EPI-EML Kolaborasi...
PLN EPI-EML Kolaborasi Pasokan Gas di Sistem Kelistrikan Madura
Demo Tolak UU TNI Berujung...
Demo Tolak UU TNI Berujung Gedung DPRD Kota Malang Dibakar, Ketua Dewan Ungkap Estimasi Kerugian
THR Kripto, Rayakan...
THR Kripto, Rayakan Lebaran dengan Cara Baru
Berita Terkini
4 Alasan Anak Elon Musk...
4 Alasan Anak Elon Musk Memilih Jadi Transgender, dari Terinfeksi Virus hingga Ingin Lepas dari Figur Ayahnya
18 menit yang lalu
19 Kota dengan Transportasi...
19 Kota dengan Transportasi Terbaik di Dunia, Jakarta Peringkat Berapa?
1 jam yang lalu
9 Fakta Kucing Caracal...
9 Fakta Kucing Caracal yang Berani Menyerang Tentara Israel dan Dijuluki Agen Hamas
2 jam yang lalu
4 Alasan Uni Eropa Takut...
4 Alasan Uni Eropa Takut Trump Hentikan Pasokan Senjata, dari Ketergangungan dengan AS hingga Tak Mampu Mandiri
4 jam yang lalu
7 Persen Penduduk Gaza...
7 Persen Penduduk Gaza Tewas dan Terluka Akibat Serangan Israel sejak Oktober 2023
7 jam yang lalu
China Bantah kalau Mantan...
China Bantah kalau Mantan Presiden Filipina Duterte Minta Suaka
8 jam yang lalu
Infografis
8 Tanda Orang yang Mendapatkan...
8 Tanda Orang yang Mendapatkan Lailatul Qadar, Apa Saja?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved