Spyware Israel Meretas Telepon 9 Pejabat Senior AS

Minggu, 05 Desember 2021 - 01:00 WIB
loading...
Spyware Israel Meretas...
Ilustrasi
A A A
TEL AVIV - IPhone milik setidaknya 9 pejabat senior Amerika Serikat (AS) telah diretas oleh spyware canggih yang dikembangkan oleh NSO Group yang berbasis di Israel . Demikian dilaporkan oleh kantor berita Ruters, Jumat (3/12/2021).

Pejabat AS yang iphone nya diretas dalam beberapa bulan terakhir adalah karyawan Departemen Luar Negeri AS. Reuters mengungkapkan dua sumbernya yang menyatakan bahwa pegawai Departemen Luar Negeri AS itu berbasis di Uganda atau berfokus pada hal-hal yang berkaitan dengan Uganda.

Baca: Macron Minta Penjelasan PM Israel Soal Spyware Pegasus

Mengomentari masalah ini, Grup NSO menegaskan: "Jika penyelidikan kami menunjukkan tindakan ini memang terjadi dengan alat NSO, pelanggan tersebut akan dihentikan secara permanen dan tindakan hukum akan dilakukan."

“NSO akan bekerjasama dengan otoritas pemerintah terkait dan menyajikan informasi lengkap yang akan kami miliki," lanjut pernyataan tersebut. Menurut Reuters, pejabat di Kedutaan Besar Republik Uganda di Washington belum memberikan komentar, dan Apple menolak berkomentar.

Seorang juru bicara Departemen Luar Negeri menolak mengomentari gangguan tersebut, sebaliknya, menunjuk pada keputusan Departemen Perdagangan baru-baru ini untuk menempatkan perusahaan Israel pada daftar entitas, sehingga mempersulit perusahaan AS untuk melakukan bisnis dengan mereka.



Perangkat lunak NSO tidak hanya mampu menangkap pesan terenkripsi, foto, dan informasi sensitif lainnya dari ponsel, tetapi juga mengubahnya menjadi alat perekam untuk memantau keadaan sekitar, berdasarkan manual produk yang ditinjau oleh Reuters.

NSO telah dilaporkan menyatakan bahwa teknologinya membantu menghentikan terorisme dan bahwa kelompok tersebut telah memasang kontrol untuk mengekang mata-mata terhadap target yang tidak bersalah.

Seorang pejabat senior administrasi Biden yang tidak disebutkan namanya, seperti dilansir Reuters, mengatakan ancaman terhadap personel AS di luar negeri adalah salah satu alasan pemerintah menindak perusahaan-perusahaan seperti NSO dan melakukan diskusi global baru tentang batasan mata-mata.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1812 seconds (0.1#10.140)