Detik-detik Pilot Terlempar 30 Meter sebelum Jet Siluman F-35 Jatuh ke Laut

Sabtu, 20 November 2021 - 01:03 WIB
loading...
A A A
Dia mengapung kembali ke kapal induk dan datang dalam beberapa inci dari dek penerbangan yang seukuran tiga kali lapangan sepak bola.

Namun angin kencang melemparkannya ke samping di mana tali parasutnya tersangkut di tepi landasan pacu sepanjang 280 meter.

Penerbang Angkatan Laut yang berpikir cepat, yang belum disebutkan namanya, dibiarkan menggantung di tepi kapal sekitar 60 kaki di atas air.

Dia menarik pin di tali kekangnya dan terjun ke air laut.

"Dia membuat keputusan yang tepat," imbuh sumber militer Inggris. "Kami berlatih untuk mendarat di air. Hal terakhir yang Anda inginkan adalah terjerat tali parasut Anda, terseret di sepanjang tepi kapal perang berbobot 65.000 ton."

Kapten Ian Feasey, komandan HMS Queen Elizabeth, mengerahkan helikopter pencarian dan penyelamatan untuk membawa pilot itu keluar dari laut.

Pada Rabu malam kapal perang AS berlayar melintasi Laut Mediterania dari pangkalan Angkatan Laut di Spanyol dalam perlombaan untuk memulihkan puing-puing "Top Secret" sebelum drone bawah laut Rusia dapat menemukannya.

Pesawat itu tenggelam di selatan Siprus.



Inggris meminta bantuan AS di tengah kekhawatiran bahwa kapal selam Rusia dengan drone bawah air dapat mencuri teknologi siluman pesawat dari reruntuhan F-35 di dasar laut.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1204 seconds (0.1#10.140)