Inggris Ingin Membeli Drone Tempur Buatan Turki, Akui Kehebatannya

Minggu, 17 Oktober 2021 - 06:01 WIB
loading...
Inggris Ingin Membeli...
Menteri Industri dan Teknologi Turki Mustafa Varank. Foto/anadolu
A A A
ANKARA - Inggris mungkin mempertimbangkan pembelian drone Turki. Kabar itu diungkapkan Menteri Industri dan Teknologi Turki Mustafa Varank pada Jumat (15/10/2021).

Berbicara kepada CNN Turk, Mustafa Varank mengatakan, "Inggris sangat tertarik dengan drone bersenjata Turki. Sekarang, mereka harus memutuskan. Kami memberi mereka opsi. Saat ini, mereka serius mempertimbangkan opsi ini."

Pengumuman Varank muncul setelah komentar dan prediksi serupa yang dia buat awal tahun ini di acara industri pertahanan dan kedirgantaraan di Istanbul, saat dia menyatakan, "Saya percaya bahwa dalam waktu dekat, kita akan melihat Bayraktars dan Ankas (kendaraan udara tak berawak Turki) yang dibeli dari Turki terbang di langit Eropa, juga."



Drone buatan Turki mendapatkan popularitas di seluruh dunia menyusul keberhasilan dan efektivitasnya dalam pertempuran selama konflik di Suriah, Libya, dan Nagorno-Karabakh tahun lalu.



Sejak itu, sejumlah negara telah meminta membeli armada drone dari Turki seperti Bayraktar TB2, termasuk Ukraina, Polandia, Arab Saudi, Irak, Maroko, dan Albania.



Inggris juga menunjukkan minat khusus pada drone tempur Turki, dengan Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace memuji mereka sebagai "pengubah permainan" dan sebagai "tantangan nyata" bagi musuh.

UAV juga telah mendorong industri senjata domestik Turki dan meningkatkan nilainya secara keseluruhan, dengan Majelis Eksportir Turki (TIM) mengungkapkan ekspor pertahanan dan penerbangan berjumlah USD2,1 miliar dalam tiga kuartal pertama tahun ini, menandai peningkatan 39% dari tahun lalu USD1,5 miliar.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
Filsuf Oxford Ini Ungkap...
Filsuf Oxford Ini Ungkap Kematian Bukanlah Akhir, tapi Ada Akhirat setelah Kematian
Rusia Lacak Kapal Selam...
Rusia Lacak Kapal Selam Nuklir Inggris yang Teknologinya Dinilai Sangat Tua dan Ketinggalan Zaman
The Times: Inggris Terlibat...
The Times: Inggris Terlibat Perang Rusia-Ukraina, Termasuk Kerahkan Pasukan Rahasia
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek KAAN, Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Pangeran Harry Klaim...
Pangeran Harry Klaim Dapat Ancaman Pembunuhan dari al-Qaeda
Siapa Princess Leonor?...
Siapa Princess Leonor? Putri Cantik Calon Penerus Kerajaan Spanyol yang Berusia 19 Tahun
Bertemu Menlu AS Rubio,...
Bertemu Menlu AS Rubio, Menlu Sugiono Tegaskan Indonesia Tolak Relokasi Warga Gaza
Rekomendasi
Khotbah Jumat : Wafat...
Khotbah Jumat : Wafat Isa Almasih bagi Umat Islam
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Laris Manis Dijual di Indonesia
Pemanfaatan PLTS PNRE...
Pemanfaatan PLTS PNRE Dorong Kegiatan Hidroponik Berjalan Efisien
Berita Terkini
Pertama Kali, Israel...
Pertama Kali, Israel Izinkan Ratusan Orang Yahudi Masuk dan Berdoa di dalam Masjid Al-Aqsa
24 menit yang lalu
Profil Olena Zelenska,...
Profil Olena Zelenska, Sosok Cantik Istri Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky
1 jam yang lalu
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
1 jam yang lalu
Bawa 159 Orang, Pesawat...
Bawa 159 Orang, Pesawat United Airlines Terbakar setelah Tabrak Seekor Kelinci
2 jam yang lalu
AS Kerahkan Pesawat...
AS Kerahkan Pesawat Pengebom B-1B ke Semenanjung Korea, Korut Sebut Gertakan Sembrono
3 jam yang lalu
Negara 100% Muslim Ini...
Negara 100% Muslim Ini Melarang Masuk Seluruh Pemegang Paspor Israel
4 jam yang lalu
Infografis
Houthi Tembak Jatuh...
Houthi Tembak Jatuh Drone AS dengan Rudal Buatan Lokal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved