Pandora Papers Bongkar Deretan Miliarder Dunia Curangi Pajak, Termasuk Raja Abdullah

Senin, 04 Oktober 2021 - 08:18 WIB
loading...
A A A
Menurut "Pandora Papers", keluarga Aliyev yang berkuasa di Azerbaijan telah memperdagangkan properti Inggris senilai hampir USD500 juta dalam beberapa tahun terakhir.

Salah satu properti ini dijual oleh perusahaan utama milik Aliyev ke perkebunan Ratu Inggris seharga USD90 juta.

Dua pemimpin Uni Eropa disebutkan dalam kebocoran tersebut, yakni Perdana Menteri Ceko Andrej Babi yang menggunakan perusahaan investasi lepas pantai untuk mengakuisisi chateau senilai USD22 juta di Prancis Selatan. Kemudian Presiden Nicos Anastasiades dari Siprus, yang mendirikan firma hukum yang dituduh menyembunyikan kekayaan seorang miliarder Rusia.

Mantan perdana menteri Inggris Tony Blair dan istrinya Cherie juga disebutkan dalam laporan tersebut. Pasangan ini diduga telah menghindari pajak properti senilai USD422.603 ketika mereka membeli kantor London senilai USD8,8 juta yang sebagian dimiliki oleh keluarga seorang anggota parlemen terkemuka Bahrain.

Keluarga Blair tampaknya dapat menghindari pajak ini dengan membeli perusahaan induk asing yang memiliki kantor tersebut.

Daftar pemimpin sangat luas, dan juga termasuk Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, Presiden Kenya Uhuru Kenyatta, Perdana Menteri Lebanon Najib Mikati, dan Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum, perdana menteri Dubai dan wakil presiden Uni Emirat Arab.

Laporan itu juga menampilkan gambar Presiden Vladimir Putin di bagian depan dan tengah pada bagian pengantarnya, dan menyebut Putin hampir 50 kali dalam sebuah artikel spin-off tentang “kekayaan tersembunyi dari lingkaran dalam Putin”.

Namun, fakata bahwa presiden Rusia itu tidak muncul di file dengan namanya. Sebaliknya, laporan itu berfokus pada “teman” Putin, termasuk pengusaha miliarder Gennady Timchenko, dan perempuan yang dirumorkan sebagai pacar masa lalu Putin.

Sejumlah selebriti disebutkan dalam bocoran tersebut, termasuk bintang pop Shakira dan mantan superstar kriket Sachin Tendulkar dari India. Pengacara keduanya menekankan bahwa kepemilikan perusahaan lepas pantai mereka adalah sah dan dinyatakan kepada otoritas pajak.

Perbankan lepas pantai tidak ilegal, dan sering digunakan oleh orang kaya untuk menghindari pajak, sementara perusahaan cangkang sering digunakan untuk menjauhkan orang kaya dari kepemilikan mereka karena alasan politik atau alasan citra publik.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jadi Transgender, Anak...
Jadi Transgender, Anak Miliarder Elon Musk Luapkan Kemarahan pada Ayahnya dan Trump
Siapa Mohammad Al-Tawil?...
Siapa Mohammad Al-Tawil? Pemuda Yordania yang Dipenjara 4 Tahun karena Unggah Surat Wasiat tentang Perlawanan terhadap Israel
Donald Trump Jual Kartu...
Donald Trump Jual Kartu Emas Rp81,6 Miliar bagi Orang Asing untuk Jadi Warga AS
Mesir Klaim Rencananya...
Mesir Klaim Rencananya untuk Gaza Didukung Trump usai Diyakinkan Raja Yordania
Influencer Cantik Ashley...
Influencer Cantik Ashley St Clair Klaim Miliki Anak Ke-13 Elon Musk tapi Dirahasiakan, Ini Alasannya
Trump dan Netanyahu...
Trump dan Netanyahu Berisiko Hancurkan Perjanjian Damai Israel dengan 2 Negara Arab
Raja Yordania Abdullah...
Raja Yordania Abdullah bertemu Trump, Apa Saja Hasilnya?
Raja Yordania Berani...
Raja Yordania Berani Tolak Pencaplokan Gaza Langsung di Depan Trump
Siapa Ratu Rania, Istri...
Siapa Ratu Rania, Istri Raja Yordania Abdullah II yang Masih Menawan di Usia 54 Tahun
Rekomendasi
Hadiri Buka Puasa Bersama...
Hadiri Buka Puasa Bersama KEK MNC Lido City, Ponpes Miftahul Ulum: Perkuat Silaturahmi
H-8 Lebaran 2025, Terminal...
H-8 Lebaran 2025, Terminal Kalideres Jakarta Barat Mulai Dipadati Pemudik
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
Berita Terkini
Serangan Udara Israel...
Serangan Udara Israel Bunuh Pemimpin Hamas Salah al-Bardawil dan Puluhan Orang Lainnya di Gaza
52 menit yang lalu
Bos Pentagon Tawarkan...
Bos Pentagon Tawarkan Pilihan antara Departemen Perang dan Pertahanan
1 jam yang lalu
8 Kepolisian Terbaik...
8 Kepolisian Terbaik di Dunia Tahun 2025, Nomor 7 Tetangga Indonesia
2 jam yang lalu
Trump Cabut Izin Keamanan...
Trump Cabut Izin Keamanan bagi Harris, Clinton, dan Keluarga Biden
3 jam yang lalu
Israel akan Caplok Sebagian...
Israel akan Caplok Sebagian Wilayah Gaza hingga Tawanan Dibebaskan
5 jam yang lalu
Houthi Gelar Serangan...
Houthi Gelar Serangan Ketiga di Bandara Ben Gurion Israel dalam 48 Jam
6 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved