Bocah 3 Tahun Diselamatkan setelah 4 Hari Tersesat di Semak-semak Australia

Senin, 06 September 2021 - 23:01 WIB
loading...
Bocah 3 Tahun Diselamatkan...
Bocah bernama Anthony AJ Elfalak terlihat dari helikopter polisi pada Senin (6/9). Foto/nsw police
A A A
NEW SOUTH WALES - Seorang anak laki-laki berusia tiga tahun yang hilang di semak-semak Australia selama empat hari lalu telah ditemukan selamat setelah dilakukan pencarian.

Bocah bernama Anthony "AJ" Elfalak itu terlihat oleh helikopter polisi pada Senin (6/9). Dia tampak sedang minum air dari sungai di properti keluarganya di pedesaan New South Wales (NSW).



Bocah laki-laki itu memiliki autisme dan tidak bisa berbicara. Dia terakhir terlihat di rumah pada Jumat.



Keluarganya takut dia diculik. Namun tim penyelamat menemukan AJ di tepi sungai sekitar 500 meter dari rumahnya di lahan luas di Putty, utara negara bagian Australia itu.



Dalam rekaman yang dibagikan Polisi New South Wales, tim penyelamat terdengar mengatakan, "Saya menemukan anak itu."



Pihak berwenang mengatakan AJ menderita beberapa goresan di kaki bagian bawah dan ditemukan basah kuyup dengan pakaian basah, tetapi dalam keadaan sehat.

Ayahnya, Anthony Elfalak, menyebutnya sebagai "keajaiban".

Lebih dari 100 petugas dan sukarelawan menghabiskan berhari-hari menjelajahi semak-semak untuk mencari putranya. Mereka sebelumnya telah melewati area di mana dia akhirnya ditemukan.

"Dia digigit semut dan dia terjatuh tapi dia masih hidup. Dia masih hidup," ujar Elfalak dengan gembira kepada kru televisi.

"Saya tahu saya bertindak panik, tetapi tidak ada yang bisa mengerti bagaimana rasanya melalui apa yang kami lalui. Saya merasa luar biasa,” papar dia.

Dia menambahkan, "Kaki saya, pinggul saya, pergelangan kaki saya, saya tidak bisa berjalan. Saya telah berada di semak-semak selama empat hari tanpa tidur. Kami tidak berhenti."

Media lokal menayangkan adegan anggota keluarga bersorak dan bersukacita ketika mereka mendengar kabar baik itu.

Perdana Menteri (PM) Australia Scott Morrison juga menyatakan kelegaannya, dengan mentweet bahwa dia "senang mendengar dia aman."

"Saya tidak bisa membayangkan betapa traumatisnya pengalaman ini bagi AJ dan orang tuanya," tutur dia.

“Tidak jelas mengapa bocah itu berkeliaran,” papar orang tuanya.

AJ telah bermain dengan saudara-saudaranya di pagi hari pada Jumat, dan biasanya menempel di dekat ibunya.

Polisi menyita satu mobil putih pada Minggu, dengan keyakinan bahwa mereka sedang menyelidiki kasus penculikan.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Soal Rusia Inginkan...
Soal Rusia Inginkan Pangkalan Militer Indonesia, PM Australia Dituduh Memberi Respons Licik
Hendak Buka Rekening,...
Hendak Buka Rekening, Remaja Ini Kaget Telah Di-Blacklist Seluruh Bank Malaysia sejak Usia 9 Tahun
Spesifikasi Tupolev...
Spesifikasi Tupolev Tu-95, Pesawat Pengebom Nuklir Rusia yang Disebut Akan Dikerahkan ke Indonesia
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
4 Alasan Australia Sangat...
4 Alasan Australia Sangat Takut dengan Isu Putin Ingin Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Australia Protes ke...
Australia Protes ke Indonesia Terkait Rusia Minta Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Wanita Ini Melahirkan...
Wanita Ini Melahirkan Bayi Orang Lain karena Kesalahan dalam Proses IVF
Mengenal Genevieve Jeanningros,...
Mengenal Genevieve Jeanningros, Biarawati yang Terobos Protokol Vatikan Demi Melihat Jenazah Paus
Ngeri! Siswa SMA Ngamuk...
Ngeri! Siswa SMA Ngamuk di Kelas Tusuk 5 Orang termasuk Kepala Sekolah
Rekomendasi
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
Korsel Bakal Ubah Semua...
Korsel Bakal Ubah Semua Motor Bensin Jadi Listrik
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
Berita Terkini
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
2 jam yang lalu
Spanyol dan Portugal...
Spanyol dan Portugal Lumpuh, Kereta Api Macet, Transaksi Hanya dengan Uang Tunai
4 jam yang lalu
Putin Umumkan Gencatan...
Putin Umumkan Gencatan Senjata 3 Hari untuk Perayaan Kemenangan Perang Dunia II
5 jam yang lalu
Pendaki Asal China Mendaki...
Pendaki Asal China Mendaki Gunung Fuji hanya untuk Mencari Ponselnya yang Hilang
6 jam yang lalu
Akibat Ulah Trump, Rakyat...
Akibat Ulah Trump, Rakyat AS Kini Bergantung pada Paylater untuk Belanja Sembako
7 jam yang lalu
Kim Jong-un Janji Bangun...
Kim Jong-un Janji Bangun Monumen bagi Tentaranya yang Gugur di Perang Rusia
7 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved