Israel Luncurkan Serangan Baru ke Jalur Gaza

Jum'at, 02 Juli 2021 - 09:12 WIB
loading...
A A A
Setelah baku tembak pada 18 Juni, panglima militer Israel memerintahkan pasukan untuk siap atas berbagai skenario termasuk dimulainya kembali permusuhan.

Pemboman mematikan pada bulan Mei menewaskan 260 warga Palestina termasuk setidaknya 66 anak-anak, menurut pihak berwenang Gaza. Bangunan perumahan dan komersial, termasuk yang menampung organisasi berita internasional seperti The Associated Press dan Al Jazeera, hancur total.

Di Israel, 13 orang tewas, termasuk seorang tentara, oleh roket yang ditembakkan dari Gaza, kata polisi dan tentara.

Israel telah mempertahankan blokade yang melumpuhkan di Gaza sejak 2007, tahun ketika Hamas mengambil alih kekuasaan. Menurut Israel hal itu diperlukan untuk menahan kelompok-kelompok bersenjata di daerah kantong itu.

(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0980 seconds (0.1#10.140)