Para Pekerja Italia Ogah Memuat Pengiriman Senjata Bertujuan Israel

Selasa, 18 Mei 2021 - 16:16 WIB
loading...
Para Pekerja Italia...
Para pejabat Israel berdiri di dekat baterai rudal Iron Dome. Foto/REUTERS
A A A
ROMA - Para pekerja Italia di pelabuhan Livorno menolak memuat kiriman senjata dengan tujuan Israel . Mereka menegaskan tak mau terlibat dalam pembantaian rakyat Palestina .

"Pelabuhan Livorno tidak akan menjadi kaki tangan dalam pembantaian rakyat Palestina," tegas L'Unione Sindacale di Base, serikat pekerja pelabuhan Italia.

Menurut kantor berita Wafa, kabar penolakan itu adalah laporan The Weapon Watch, lembaga yang berbasis di Genoa yang memantau pengiriman senjata di pelabuhan Eropa dan Mediterania.



The Weapon Watch memberi tahu serikat buruh itu tentang tujuan kapal yang dipermasalahkan dan muatannya.



“Pengiriman itu berisi senjata dan bahan peledak yang akan membunuh penduduk Palestina, yang telah dilanda serangan hebat malam ini, yang menyebabkan ratusan korban sipil, termasuk banyak anak-anak," tegas pernyataan serikat buruh itu.



Serikat buruh itu menambahkan mereka mengorganisir acara dalam solidaritas dengan Palestina dan menyerukan diakhirinya segera serangan Israel di Gaza.

Mereka juga mengecam penyitaan rumah-rumah warga sipil Palestina di Yerusalem Timur.

Pengungsian paksa Israel atas keluarga Palestina dari rumah mereka di lingkungan Yerusalem Timur Sheikh Jarrah telah memicu kemarahan di Palestina dan di penjuru dunia.

Gerakan Perlawanan Islam Palestina, Hamas, menanggapi penggusuran Syeikh Jarrah dan serangan Israel terhadap jamaah di Masjid Al-Aqsa selama bulan Ramadhan dengan menembakkan roket ke arah Israel.

Zionis justru semakin garang melancarkan serangan militer mematikan di Jalur Gaza, sejauh ini menewaskan lebih dari 212 orang, termasuk 58 anak-anak dan 34 wanita.

Sepuluh orang Israel, dua di antaranya anak-anak, tewas oleh roket yang ditembakkan dari Gaza.

Kekuatan senjata Israel jauh melebihi pejuang Gaza yang hanya mengandalkan roket-roket berukuran kecil.

Israel memiliki persenjataan lengkap mulai dari rudal kendali presisi, jet tempur, tank, kendaraan lapis baja, tameng rudal Iron Dome.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Israel Larang Umat Islam...
Israel Larang Umat Islam Palestina Gelar Salat Id di Masjid Ibrahimi
Rakyat Palestina Rayakan...
Rakyat Palestina Rayakan Idulfitri, Israel Intensifkan Serangan Darat dengan Kirim Ribuan Tentara ke Rafah
Blokade Israel Berlanjut...
Blokade Israel Berlanjut saat Idulfitri, Warga Palestina di Gaza Kelaparan
Israel Berencana Bongkar...
Israel Berencana Bongkar Kamp Pengungsi di Jenin dan Tulkarm Tepi Barat
Hamas: Perundingan dengan...
Hamas: Perundingan dengan Mediator Gencatan Senjata Gaza Intensif dalam Beberapa Hari Terakhir
Hamas Bantah Pernyataan...
Hamas Bantah Pernyataan Khaled Meshaal tentang Penyerahan Kekuasaan di Gaza
Israel Ancam Bombardir...
Israel Ancam Bombardir Lebanon setelah Hizbullah Tembakkan Roket
Mahasiswa Turki Diculik...
Mahasiswa Turki Diculik Agen AS Saat Akan Berbuka Puasa Gara-Gara Dukungan untuk Palestina
Arab Saudi Rayakan Idul...
Arab Saudi Rayakan Idul Fitri Minggu 30 Maret, Gerhana Tak Pengaruhi Penampakan Hilal
Rekomendasi
Jokowi Akan Salat Idulfitri...
Jokowi Akan Salat Idulfitri di Dekat Rumah, Tak Jadi di Masjid Istiqlal
Manajer Perempuan di...
Manajer Perempuan di Nestle Meningkat, Ciptakan Lingkungan Kerja yang Inklusif
Jelang Lebaran, Prilly...
Jelang Lebaran, Prilly Latuconsina Masak Rendang 8 Kg
Berita Terkini
Israel Larang Umat Islam...
Israel Larang Umat Islam Palestina Gelar Salat Id di Masjid Ibrahimi
2 jam yang lalu
Rakyat Palestina Rayakan...
Rakyat Palestina Rayakan Idulfitri, Israel Intensifkan Serangan Darat dengan Kirim Ribuan Tentara ke Rafah
2 jam yang lalu
Ditinggal AS dan Eropa,...
Ditinggal AS dan Eropa, Presiden Ukraina Memiliki Misi Rahasia ke China dan Brasil
3 jam yang lalu
Agen FSB Rusia Selidiki...
Agen FSB Rusia Selidiki Senjata Sonik di Serbia
4 jam yang lalu
Mengapa Ukraina dan...
Mengapa Ukraina dan AS Kalah 5-0 dalam Perundingan dengan Rusia?
5 jam yang lalu
Raja Saudi Salman Ikut...
Raja Saudi Salman Ikut Salat Id di Jeddah, MBS di Masjidilharam
6 jam yang lalu
Infografis
Bos Shin Bet Israel...
Bos Shin Bet Israel Yakin akan Berdirinya Negara Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved