Presiden Mesir Umumkan Keberhasilan Operasi 'Pembebasan' Terusan Suez

Selasa, 30 Maret 2021 - 01:44 WIB
loading...
Presiden Mesir Umumkan...
Jalur air tersebut tersumbat selama hampir sepekan setelah kapal kontainer besar kandas dengan posisi melintang di kanal tersebut. Foto/REUTERS
A A A
KAIRO - Presiden Mesir ,Abdel Fattah al-Sisi mengumumkan keberhasilan penyelesaian operasi untuk membuka kembali Terusan Suez. Jalur air tersebut tersumbat selama hampir sepekan setelah kapal kontainer besar kandas dengan posisi melintang di kanal tersebut.

Kapal kontainer Ever Given sepanjang 400 meter terjebak di Terusan Suez sejak awal pekan lalu, ketika kandas dalam perjalanan dari China ke Belanda.

Sisi menuturkan bahwa dengan suksesnya operasi tersebut, maka jalur perdagangan global dapat kembali normal.

"Dengan memulihkan masalah ke arah normalnya, dengan tangan Mesir, seluruh dunia dapat diyakinkan akan jalur barang dan kebutuhannya yang dibawa melalui arteri navigasi ini," kata Sisi, seperti dilansir Sputnik pada Selasa (30/3/2021).

Pembebasan kapal yang telah lama ditunggu-tunggu memicu perayaan yang meriah di pelabuhan. Kapal-kapal yang terjebak oleh kapal raksasa yang terdampar itu meniup klakson mereka saat mereka bersukacita mendengar berita itu.

Menurut Osama Rabie, kepala Otoritas Terusan Suez, hampir 400 kapal, dengan muatan senilai USD 10 miliar tertahan karena insiden tersebut.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Alasan Rencana Mesir...
5 Alasan Rencana Mesir untuk Gaza Mampu Mempersatukan Negara-negara Arab
Mengapa Negara-negara...
Mengapa Negara-negara Arab Bersatu Dukung Rencana Mesir Senilai Rp865 Triliun untuk Membangun Gaza?
Bagaimana Rencana Arab...
Bagaimana Rencana Arab untuk Gaza Dilaksanakan dan Berapa Biayanya?
AS Sambut Baik Pertemuan...
AS Sambut Baik Pertemuan Puncak Arab tentang Gaza, Tolak Hamas Berkuasa
Rencana Mesir untuk...
Rencana Mesir untuk Rekonstruksi Gaza Serukan Pengaturan Tata Kelola Transisi
Israel Tidak Pernah...
Israel Tidak Pernah Khawatir jika Mesir Melakukan Serangan Mendadak seperti Hamas, Kenapa?
Israel Ngotot Kuasai...
Israel Ngotot Kuasai Zona Penyangga Koridor Philadelphia di Perbatasan Gaza-Mesir
Mesir Tolak Usulan Israel...
Mesir Tolak Usulan Israel agar Kairo Kelola Gaza
Mesir Akan Beli Listrik...
Mesir Akan Beli Listrik dari Arab Saudi selama 20 Tahun
Rekomendasi
Bahaya Mobil Dipasangi...
Bahaya Mobil Dipasangi Roof Box Asal-asalan untuk Dipakai Mudik
Kim Soo Hyun Diduga...
Kim Soo Hyun Diduga Suap Ayah Kim Sae Ron, Tawarkan Sejumlah Uang
Bibir Pucat dan Kering...
Bibir Pucat dan Kering Selama Puasa? Yuk Simak Tips Ini!
Berita Terkini
Bagaimana Mahmoud Khalil...
Bagaimana Mahmoud Khalil Jadi Ikon Perjuangan Aktivis Pro-Palestina Melawan Trump?
21 menit yang lalu
Pertama Kalinya, Australia...
Pertama Kalinya, Australia Singkirkan Gambar Raja Charles dari Uang Kertas 5 Dolar
37 menit yang lalu
Profil Andrii Hnatov,...
Profil Andrii Hnatov, Kepala Staf Militer Ukraina yang Baru untuk Hadapi Rusia
1 jam yang lalu
Netanyahu dan Bos Shin...
Netanyahu dan Bos Shin Bet Berseteru Hebat, Israel Terancam Perang Saudara
1 jam yang lalu
Siapa Massad Boulos?...
Siapa Massad Boulos? Arsitek Kebijakan Donald Trump di Timur Tengah
2 jam yang lalu
Pendiri Tentara Bayaran...
Pendiri Tentara Bayaran Blackwater: Militer Rusia Menjadi Lebih Pintar Melawan Senjata AS
2 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Akui...
Militer Israel Akui Gagal Hadapi Operasi Badai al-Aqsa 7 Oktober
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved