Biden Tanda Tangani 15 Langkah Eksekutif untuk Atasi Beragam Krisis AS

Kamis, 21 Januari 2021 - 06:06 WIB
loading...
Biden Tanda Tangani...
Presiden AS Joe Biden dan Ibu Negara Jill. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden segera menandatangani 15 langkah eksekutif setelah dia dilantik sebagai presiden AS yang baru pada Rabu (20/1).

Biden langsung membatalkan berbagai kebijakan yang diberlakukan dalam pemerintahan Donald Trump. Berbagai langkah itu terkait dalam penanganan pandemi corona dan perubahan iklim.

“Untuk mengatasi berbagai krisis seperti pandemi, ekonomi, perubahan iklim, dan ketidakadilan rasial, Biden akan menandatangani perintah eksekutif dan memorandum di Ruang Oval pada sore hari, dan meminta berbagai lembaga mengambil langkah di dua bidang tambahan,” papar Sekretaris Pers yang baru menjabat Jen Psaki.

Biden Tanda Tangani 15 Langkah Eksekutif untuk Atasi Beragam Krisis AS


Berbagai tindakan tersebut termasuk keharusan memakai masker di semua properti federal dan untuk karyawan federal, serta perintah mendirikan kantor baru Gedung Putih yang mengoordinasikan berbagai tindakan mengatasi virus corona.



Biden juga akan memulai proses memasukkan kembali AS dalam kesepakatan iklim Paris.



Dia lantas mengeluarkan perintah menyeluruh untuk menangani perubahan iklim, termasuk mencabut izin presiden yang diberikan untuk jaringan pipa minyak Keystone XL yang kontroversial.

Lihat video: Presiden Jokowi Pastikan Keluarga Korban Sriwijaya Air Dapat Santunan Rp1,3 M
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2253 seconds (0.1#10.140)