Profesor Harvard Sebut Alien 'Kunjungi' Bumi pada 2017

Minggu, 03 Januari 2021 - 22:09 WIB
loading...
Profesor Harvard Sebut...
Ketua Departemen Astronomi Harvard, Avi Loeb mengatakan sebuah objek asing mengelilingi bumi selama kurang lebih sebulan pada 2017. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Ketua Departemen Astronomi Harvard, Avi Loeb mengatakan sebuah objek asing mengelilingi bumi selama kurang lebih sebulan pada 2017. Objek itu, jelas Loeb, tertangkap oleh teleskop terkuat di planet ini, Panoramic Survey Telescope and Rapid Response System (Pan-STARRS) di Hawaii dan diberi nama Oumuamua.

Dalam bukunya yang akan datang, "Extraterrestrial: The First Sign of Intelligent Life Beyond Earth", Loeb mengatakan objek misterius itu, yang datang dari arah Vega, dicegat oleh bidang orbit tata surya pada 6 September 2017 dan dalam sebulan terbang dekat Bumi.

"Itu bergerak cepat menuju konstelasi Pegasus dan kegelapan. Meskipun panjangnya hanya sekitar 100 meter, itu diyakini sebagai objek antarbintang pertama yang pernah terdeteksi di dalam tata surya kita," kata Loeb dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (3/1/2021).

Menurut Loeb, itu bukan komet biasa, melainkan bagian dari teknologi yang dibuang dari peradaban alien. Dia menunjukkan bentuknya yang tidak biasa, seperti cerutu, belum pernah terjadi sebelumnya untuk objek ruang angkasa normal. ( )

"Satu-satunya cara untuk mencari (peradaban alien) adalah dengan mencari sampah mereka, seperti jurnalis investigasi yang memeriksa sampah selebriti," tukas Loeb.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2688 seconds (0.1#10.140)