Jepang: Jong-un Selamat dari Upaya Pembunuhan oleh Tentara yang Membelot

Kamis, 24 September 2020 - 19:34 WIB
loading...
Jepang: Jong-un Selamat...
Jepang menyatakan, pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un secara mengejutkan selamat dari upaya pembunuhan oleh tentara yang membelot. Foto/REUTERS
A A A
TOKYO - Jepang menyatakan, pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un secara mengejutkan selamat dari upaya pembunuhan oleh tentara yang membelot. Hal itu terungkap dari pengakuan empat orang tentara Korut yang diduga terlibat dalam upaya pembunuhan Jong-un, yang ditemukan oleh otoritas Korea Selatan (Korsel) saat mencoba melarikan diri ke Jepang dengan kapal penangkap ikan.

Kepala Staf Gabungan Pasukan Bela Diri Jepang, Katsutoshi Kawano, seperti dilansir Sputnik pada Kamis (24/9/2020), mengatakan bahwa Jong-un berhasil selamat dari upaya pembunuhan oleh tentara Korut pada tahun 2018 lalu.

Kawano mengatakan, empat orang tentara Korut tersebut melakukan upaya yang gagal untuk membunuh Jong-un di sebuah resor pantai di wilayah Wonsan-Kalma, yang biasa dikunjungi pemimpin Korut tersebut. ( )

"Menyusul upaya pembunuhan tersebut, Korsel mengerahkan kapal perusak berpeluru kendali ke wilayah Wonsan-Kalma setelah menerima intelijen dari kantor penghubung antar-Korea di Kaesong," tukasnya.

(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1248 seconds (0.1#10.140)