Alumni Beasiswa RI Ikut Salat Idulfitri 2024 di KBRI Addis Ababa

Kamis, 11 April 2024 - 08:01 WIB
loading...
Alumni Beasiswa RI Ikut...
Duta Besar RI di Addis Ababa, Al Busyra Basnur, melaksanakan salat Idulfitri bersama para alumni beasiswa RI di KBRI Addis Ababa. Foto/kbri addis ababa
A A A
ADDIS ABABA - Adibe Abdella, pemuda Ethiopia yang juga alumni Beasiswa Darmasiswa RI tahun 2018, mengikuti salat Idulfitri di Kedutaan Besar RI (KBRI) Addis Ababa, Rabu 10 April 2024.

Adibe adalah pengusaha muda terkemuka yang memiliki banyak usaha, diantaranya hotel di Addis Ababa.

Dia hadir di KBRI Addis Ababa bersama istrinya warga negara Indonesia Sinta Simawang, dua orang anak dan ibunya yang juga orang Ethiopia.

Tahun 2018, Adibe dan Sinta bertemu pertama kali di kampus tempat Adibe kuliah di Jakarta, yaitu Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Sahid Jaya.

Ternyata pertemuan rutin Adibe dan Sinta di kampus, melahirkan benih cinta untuk kemudian mereka hidup dalam mahligai keluarga. Mereka menikah tahun 2019 dan langsung pindah ke Addis Ababa, Ethiopia.

Saat ini Adibe dan Sinta dikaruniai dua orang anak, Alleah Adibe Abdella (4 tahun) dan Ali Adibe Abdella (2,5 tahun). Keduanya lahir di Amerika Serikat, karena orang tua Adibe bermukim di negara tersebut.

Adibe dan Sinta mengatakan sangat rindu Indonesia, terutama pada saat lebaran ini.

“Walaupun sangat jauh dari keluarga di Indonesia, bagi saya hiburan yang sangat menyenangkan adalah berkunjung ke KBRI Addis Ababa dan mengikuti berbagai acara, termasuk kegiatan salat Idulfitri,” ujar Sinta Simawang.



Sementara Adibe yang juga sangat mencintai Indonesia, mengatakan kepada Duta Besar RI di Addis Ababa, Al Busyra Basnur bahwa dia berkeinginan mengembangkan usahanya di Indonesia dengan membangun hotel dan berbagai bisnis lain.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
4 Negara Mayoritas Islam...
4 Negara Mayoritas Islam Rayakan Lebaran dalam Kondisi Berperang, dari Palestina hingga Suriah
Warga Gaza Gelar Salat...
Warga Gaza Gelar Salat Idulfitri di Atas Reruntuhan Masjid di Tengah Serangan Israel
5 Tradisi Lebaran Terunik...
5 Tradisi Lebaran Terunik di Dunia, Ada Adu Pecah Telur Rebus di Afghanistan
Iran Rayakan Idulfitri...
Iran Rayakan Idulfitri pada Senin, Presiden Masoud Pezeshkian Serukan Persatuan Negara-negara Islam
10 Nama Negara Terpanjang...
10 Nama Negara Terpanjang di Dunia, Salah Satunya Mantan Penjajah
Wanita Tampar Askar...
Wanita Tampar Askar Masjid Nabawi, Polisi Madinah Turun Tangan
11 Negara Merayakan...
11 Negara Merayakan Idulfitri pada Minggu, 15 Negara Putuskan Senin
Menhan AS Diduga Bagikan...
Menhan AS Diduga Bagikan Rincian Serangan Militer di Grup Chat Berisi Istri dan Saudaranya
Geger! Pria Ini Cekik...
Geger! Pria Ini Cekik 5 Orang Anggota Keluarga hingga Tewas akibat Tekanan Ekonomi
Rekomendasi
Kasus TPPU Syahrul Yasin...
Kasus TPPU Syahrul Yasin Limpo, KPK Periksa Rasamala Aritonang
Evaluasi Kebijakan Bukan...
Evaluasi Kebijakan Bukan Keniscayaan?
Tersangka Pembakar Mobil...
Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Depok Bertambah Jadi 5 Orang
Berita Terkini
Profil dan Biodata Paus...
Profil dan Biodata Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
20 menit yang lalu
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
39 menit yang lalu
BREAKING NEWS! Paus...
BREAKING NEWS! Paus Fransiskus Meninggal Dunia
41 menit yang lalu
Kasus Pencucian Uang...
Kasus Pencucian Uang Rp285,9 T, Hukuman Bui Seumur Hidup Miliarder Truong My Lan Dipangkas Jadi 30 Tahun
1 jam yang lalu
5 Fakta Israel Halangi...
5 Fakta Israel Halangi Jemaah Kristen Palestina Rayakan Paskah
1 jam yang lalu
Ini Arti Bendera Zionis...
Ini Arti Bendera Zionis Israel
2 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved