Zelensky Klaim Militernya Hentikan Kemajuan Rusia di Ukraina Timur

Selasa, 12 Maret 2024 - 09:15 WIB
loading...
A A A
Penundaan bantuan Barat—terutama paket penting senilai USD60 miliar dari Amerika Serikat—telah membuat pasukan Ukraina berada dalam posisi rentan, terpaksa menjatah amunisi dan tidak mampu melakukan serangan skala besar.

Meskipun demikian, Zelensky mengatakan pada hari Senin: "Saya dapat memberi Anda informasi baru ini: Situasi sekarang jauh lebih baik dibandingkan tiga bulan terakhir ini."

Mengacu pada komentar Presiden Prancis Emmanuel Macron, yang bulan lalu mengatakan bahwa pengiriman pasukan NATO ke Ukraina tidak menutup kemungkinan, Zelensky mengatakan: "Selama Ukraina bertahan, tentara Prancis dapat tetap berada di wilayah Prancis."

Ketika ketegangan masih tinggi mengenai bantuan ke Kyiv, Perdana Menteri Hongaria Viktor Orban mengatakan bahwa mantan presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan kepadanya dalam pertemuan bahwa dia tidak akan memberikan satu sen pun untuk perang di Ukraina.

Orban—satu-satunya pemimpin Uni Eropa yang mempertahankan hubungan dengan Kremlin sejak Rusia menginvasi Ukraina—melakukan perjalanan ke Florida pada hari Jumat untuk bertemu Trump yang dia sebut “teman baiknya”. Dia sering menyatakan harapannya agar Partai Republik kembali berkuasa di AS.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1785 seconds (0.1#10.140)