10 Landmark Terkenal di Dunia yang Tak Selesai Dibangun
loading...
A
A
A
8. The Hassan Tower (Maroko)
The Hassan Tower yang juga dikenal sebagai Tour Hassan adalah menara besar di Rabat, ibu kota Maroko. Proyek ini diprakarsai Yaqub al-Mansur pada abad ke-12, dan seharusnya menjadi menara tertinggi di dunia. Sedangkan masjid yang menjadi bagiannya juga rencananya dibangun sebagai yang terbesar.
Namun pembangunan proyek itu berakhir empat tahun setelah wafatnya al-Mansur. Menaranya saat ini memiliki tinggi 44 meter, hanya setengah dari tinggi yang direncanakan. Ada sekitar 200 tiang yang tersebar di seluruh lantai marmer.
Seandainya selesai, masjid Hassan ini akan mampu menampung 20.000 jamaah sekaligus. Pada 2012, Hassan Tower pun mendapat status Warisan Dunia.
9. Crazy Horse Memorial (Amerika Serikat)
Ketika menyebut Gunung Rushmore di Saouth Dakota, Amerika Serikat maka orang akan berpikir tentang ukiran gambar empat kepala presiden AS. Padahal di lokasi yang sama ada bangunan satu lagi yakni Crazy Horse Memorial yang bisa juga menjadi landmark terkenal. Sayang proyek ini tidak selesai pembangunannya.
Proyek ini dimulai pada 1948 oleh pematung Korczak Ziolkowski. Sayang ia meninggal pada 1982 saat pembangunan masih berjalan. Pada 1990-an, kepala Crazy Horse sudah mulai terlihat.
Sebagian besar waktu pembangunan memang banyak tersedot di pembuatan bagian kepala, yang tingginya 22 lantai. Seluruh ukiran terdiri lebih dari 64 lantai dan mata Crazy Horse Memorial memiliki lebar 5 meter (17 kaki).
The Hassan Tower yang juga dikenal sebagai Tour Hassan adalah menara besar di Rabat, ibu kota Maroko. Proyek ini diprakarsai Yaqub al-Mansur pada abad ke-12, dan seharusnya menjadi menara tertinggi di dunia. Sedangkan masjid yang menjadi bagiannya juga rencananya dibangun sebagai yang terbesar.
Namun pembangunan proyek itu berakhir empat tahun setelah wafatnya al-Mansur. Menaranya saat ini memiliki tinggi 44 meter, hanya setengah dari tinggi yang direncanakan. Ada sekitar 200 tiang yang tersebar di seluruh lantai marmer.
Seandainya selesai, masjid Hassan ini akan mampu menampung 20.000 jamaah sekaligus. Pada 2012, Hassan Tower pun mendapat status Warisan Dunia.
9. Crazy Horse Memorial (Amerika Serikat)
Ketika menyebut Gunung Rushmore di Saouth Dakota, Amerika Serikat maka orang akan berpikir tentang ukiran gambar empat kepala presiden AS. Padahal di lokasi yang sama ada bangunan satu lagi yakni Crazy Horse Memorial yang bisa juga menjadi landmark terkenal. Sayang proyek ini tidak selesai pembangunannya.
Proyek ini dimulai pada 1948 oleh pematung Korczak Ziolkowski. Sayang ia meninggal pada 1982 saat pembangunan masih berjalan. Pada 1990-an, kepala Crazy Horse sudah mulai terlihat.
Sebagian besar waktu pembangunan memang banyak tersedot di pembuatan bagian kepala, yang tingginya 22 lantai. Seluruh ukiran terdiri lebih dari 64 lantai dan mata Crazy Horse Memorial memiliki lebar 5 meter (17 kaki).