Angkut 120 Orang, Kapal Feri Filipina Terbakar di Tengah Laut

Minggu, 18 Juni 2023 - 13:35 WIB
loading...
Angkut 120 Orang, Kapal...
Angkut 120 orang, sebuah kapal feri Filipina terbakar di tengah laut. Foto/Channel News Asia
A A A
MANILA - Sebuah kapal feri di Filipina yang membawa 120 penumpang dan awak kapal terbakar di laut pada Minggu (18/6/2023).

Penjaga pantai mengatakan kapal feri M/V Esperanza Star terbakar saat fajar ketika melakukan perjalanan dari provinsi Siquijor ke provinsi Bohol di Filipina tengah.

"Sebuah kapal penjaga pantai dikerahkan untuk menyelamatkan mereka yang ada di dalamnya dan berusaha memadamkan api," kata pejabat penjaga pantai seperti dikutip dari Channel News Asia.



Tidak segera disebutkan berapa banyak orang yang telah diselamatkan dari kapal feri tersebut atau apakah ada korban jiwa.

Foto dan video yang dirilis oleh penjaga pantai menunjukkan api dan asap hitam mengepul dari dua geladak di salah satu ujung feri saat personel penjaga pantai di atas kapal lain menggunakan meriam air untuk mencoba memadamkan api. Sebuah perahu nelayan dan satu kapal lainnya terlihat di dekatnya.

Tak satu pun dari 65 penumpang dan 55 awak kapal yang terlihat di atas feri yang terbakar berdasarkan foto dan video yang dirilis oleh penjaga pantai.



Kecelakaan laut sering terjadi di kepulauan Filipina karena badai, kapal yang tidak dirawat dengan baik, jumlah penumpang yang berlebihan, dan penegakan peraturan keselamatan yang buruk, terutama di provinsi-provinsi terpencil.

Pada bulan Maret, kebakaran terjadi dan berkobar semalaman di sebuah feri yang membawa sekitar 250 orang dan menewaskan sedikitnya 31 penumpang serta awak kapal di lepas pantai selatan provinsi Basilan, kata penjaga pantai.

Pada bulan Desember 1987, kapal feri Dona Paz tenggelam setelah bertabrakan dengan sebuah kapal tanker bahan bakar, menewaskan lebih dari 4.300 orang dalam bencana maritim masa terburuk di dunia.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wapres Filipina Sara...
Wapres Filipina Sara Duterte Susul Ayahnya yang Akan Diadili di Den Haag
Bagaimana Sikap Wapres...
Bagaimana Sikap Wapres Filipina setelah Bapaknya, Eks Presiden Duterte Ditangkap?
Mantan Presiden Filipina...
Mantan Presiden Filipina Duterte Naik Pesawat Menuju Den Haag usai Ditangkap
Mengapa Duterte Sangat...
Mengapa Duterte Sangat Populer di Filipina dan Dikutuk Barat?
Duterte Dulu Menantang...
Duterte Dulu Menantang ICC, Sekarang: Anda Bunuh Saya Saja!
Siapa Rodrigo Duterte?...
Siapa Rodrigo Duterte? Mantan Presiden Filipina yang Ditangkap atas Perintah ICC
Tak Lagi Dilindungi...
Tak Lagi Dilindungi Presiden Ferdinand Marcos, Rodrigo Duterte Ditangkap atas Perintah ICC
4 Alasan Mantan Presiden...
4 Alasan Mantan Presiden Duterte Ditangkap, dari Membunuh 30.000 Orang dan Konflik Dinasti Politik di Filipina
Dianggap Terbaik di...
Dianggap Terbaik di Dunia, 3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Rekomendasi
Shahabi Sakri Jadi Saingan...
Shahabi Sakri Jadi Saingan Ajil Ditto? Rebutin Davina Karamoy di Series Culture Shock!
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Mobil Dinas Dipakai...
Mobil Dinas Dipakai Mudik Lebaran, Ini Sanksinya
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
27 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved