Putin: Cara Jadi Pilot Drone Harus Diajarkan di Sekolah

Sabtu, 29 April 2023 - 05:01 WIB
loading...
A A A
Dia mengatakan, dengan dukungan pemerintah yang tepat, industri UAV sipil Rusia dapat dengan mudah melampaui perkiraan konservatif dan mencapai 1 triliun rubel (USD12,2 miliar).

“Perusahaan negara dan swasta Rusia semakin banyak menggunakan berbagai jenis drone untuk memantau infrastruktur penting, fasilitas, sistem pipa, dan saluran listrik, tetapi industri tersebut belum berfungsi sebagai suatu sistem,” ungkap Wakil Perdana Menteri Pertama Andrey Belousov.

Badan Transportasi Udara Federal, Rosaviation, ditugaskan untuk "secara drastis" memperbaiki peraturan yang sudah ketinggalan zaman dan mengangkat rintangan birokrasi yang tidak perlu.

Pasar drone Rusia saat ini diperkirakan sekitar 32.000 unit per tahun, tidak termasuk mikro-UAV yang beratnya kurang dari 1 kilogram, menurut Belousov.

Sekitar 20.000 di antaranya diimpor, sedangkan sisanya diproduksi di dalam negeri, namun kebanyakan dengan komponen buatan luar negeri.

Pada tahun 2030, produksi dalam negeri harus mencakup sekitar 70% dari kebutuhan Rusia, menurut strategi pengembangan UAV nasional yang akan diselesaikan pada 1 Juli.
(sya)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1054 seconds (0.1#10.140)