Presiden Belarusia: Ancaman Perang Nuklir Global Nyata, Dibutuhkan Negosiasi

Jum'at, 31 Maret 2023 - 20:46 WIB
loading...
A A A
Presiden Belarusia itu juga meminta Barat untuk mengakui bahwa mereka gagal mengorganisir revolusi di Belarusia dan menawarkan untuk mulai membangun kembali hubungan.

Selain itu, Lukashenko memperingatkan potensi serangan balik Ukraina. Dia mengeklaim bahwa itu akan membuat pembicaraan damai Kiev-Moskow menjadi tidak mungkin dan akan mengarah pada eskalasi lainnya.

“Sayangnya, sekarang, seperti yang Anda dengar, ada banyak pembicaraan tentang serangan balasan angkatan bersenjata Ukraina. Menurut pendapat saya, ini sangat berbahaya, ini adalah hal terburuk yang mungkin terjadi dalam kondisi saat ini, karena dapat melintasi semua harapan untuk proses negosiasi dan mengarah pada eskalasi konflik yang tidak dapat diubah," kata Presiden Belarusia.

Pada 25 Maret, Vladimir Putin mengatakan bahwa Moskow dan Minsk telah setuju untuk menempatkan senjata nuklir taktis Rusia di Belarusia. Dia menekankan bahwa langkah ini tidak melanggar komitmen Rusia terhadap non-proliferasi senjata nuklir.

Rusia tidak menyerahkan nuklir ke negara sekutu, tetapi hanya menempatkan senjata nuklir taktisnya di wilayah negara sekutu tersebut. Putin mencatat bahwa AS telah mempraktikkan hal itu selama beberapa dekade.
(min)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1412 seconds (0.1#10.140)