Uni Eropa Tunda Kirim Jet Tempur dan Rudal, Zelensky Meradang

Jum'at, 24 Maret 2023 - 01:27 WIB
loading...
Uni Eropa Tunda Kirim...
Presiden Volodymyr Zelensky mendesak Uni Eropa segera kirimkan jet tempur dan rudal guna membantu usaha Ukraina mengusir tentara Rusia. Foto/SCMP
A A A
BRUSSELS - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan bahwa penundaan pengiriman jet tempur dan rudal jarak jauh dapat memperpanjang perang. Hal itu diungkapkan seorang pejabat Uni Eropa (UE).

Hal itu diungkapkan Zelensky saat berpidato pada pertemuan puncak para koleganya dari negara UE melalui tautan video dari kereta Ukraina. Zelensky baru saja mengunjungi daerah-daerah yang dilanda perang di sepanjang garis depan dengan pasukan Rusia.

"Sambungan aman sempat terputus sekali," kata pejabat Eropa itu kepada wartawan di KTT seperti dikutip dari Al Arabiya, Jumat (24/3/2023).

Pejabat itu mengatakan pemimpin Ukraina tersebut menyambut baik rencana UE yang disepakati minggu ini yang bertujuan untuk mengirimkan satu juta peluru artileri ke Kiev selama 12 bulan ke depan.



"Tapi Zelensky bersikeras bahwa penundaan dalam memasok jet modern dan rudal jarak jauh bisa memperpanjang konflik," kata pejabat itu.

Zelensky juga mendesak para pemimpin untuk menjatuhkan lebih banyak sanksi terhadap Moskow, mempercepat upaya Ukraina untuk menjadi anggota UE, dan meningkatkan dukungan untuk rencana perdamaian yang diusulkan oleh Kiev.

Pemimpin Ukraina telah berulang kali memohon kepada sekutu Baratnya untuk mengirimkan pesawat tempur modern dan rudal jarak jauh untuk membantu mendorong mundur pasukan Moskow.

Saat KTT dimulai, Slovakia mengatakan telah mentransfer empat jet tempur MiG-29 era Soviet ke Ukraina , setelah menjadi negara pertama bersama Polandia yang berkomitmen untuk mengirim pesawat yang lebih tua.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
Trump Buat Tawaran Terakhir...
Trump Buat Tawaran Terakhir untuk Akhiri Perang Ukraina
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
Ukraina: Rusia Melanggar...
Ukraina: Rusia Melanggar Gencatan Senjata Paskah Hampir 3.000 Kali
Putin Tiba-tiba Bersedia...
Putin Tiba-tiba Bersedia Berunding dengan Ukraina, Ada Apa?
Mengganti Senjata Nuklir...
Mengganti Senjata Nuklir AS Jadi Tantangan Rumit bagi Eropa
Gempa M 6,2 Guncang...
Gempa M 6,2 Guncang Istanbul, Orang-Orang Berlarian Keluar Gedung
Biodata Haitham bin...
Biodata Haitham bin Tariq: Sultan Oman, Diplomat Ulung Lulusan Oxford
Rekomendasi
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
Berita Terkini
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
1 jam yang lalu
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
1 jam yang lalu
Mahmoud Abbas Minta...
Mahmoud Abbas Minta Hamas Serahkan Gaza dan Senjata kepada Otoritas Palestina, Serta Lepaskan Sandera Israel
2 jam yang lalu
Ini Ivan Vladimirovich,...
Ini Ivan Vladimirovich, Bocah 10 Tahun Diduga Anak Rahasia Putin dan Si Cantik Alina Kabaeva
3 jam yang lalu
26 Turis Hindu Dibantai...
26 Turis Hindu Dibantai di 'Mini Swiss' Kashmir, Ini Reaksi Dunia
3 jam yang lalu
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
5 jam yang lalu
Infografis
Sedang Menanti Jet Tempur...
Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, Indonesia Digoda F-15EX
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved