Petinggi Kongres: Peluang AS Perang dengan China pada 2025 Sangat Tinggi

Senin, 30 Januari 2023 - 10:24 WIB
loading...
Petinggi Kongres: Peluang AS Perang dengan China pada 2025 Sangat Tinggi
Michael McCaul, petinggi Kongres Amerika Serikat, sebut peluang AS perang dengan China pada 2025 sangat tinggi. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Seorang Republikan terkemuka di Kongres Amerika Serikat (AS) mengatakan kemungkinan perang dengan China atas Taiwan sangat tinggi.

Komentar itu muncul setelah seorang jenderal Amerika menimbulkan kekhawatiran dengan sebuah memo yang menyatakan perang akan terjadi dalam waktu dua tahun ke depan.

Dalam sebuah memo tertanggal 1 Februari tetapi dirilis pada hari Jumat pekan lalu, Jenderal Mike Minihan, yang mengepalai Komando Mobilitas Udara, menulis kepada pimpinan dari sekitar 110.000 anggotanya dengan mengatakan: "Insting saya mengatakan bahwa kami akan berperang pada tahun 2025."



Michael McCaul, Ketua Komite Urusan Luar Negeri di Kongres AS, pada hari Minggu mengatakan kepada Fox News, "Saya harap dia salah...saya pikir dia benar."

Pandangan Jenderal Minihan tidak mewakili Pentagon, tetapi menunjukkan keprihatinan di tingkat tertinggi militer AS atas kemungkinan upaya China untuk mengontrol Taiwan, yang diklaim Beijing sebagai wilayahnya.

Menurut memo Minihan, baik AS dan Taiwan akan mengadakan pemilihan presiden pada tahun 2024, berpotensi menciptakan peluang bagi China untuk mengambil tindakan militer.

"Jika China gagal menguasai Taiwan tanpa pertumpahan darah maka mereka akan melihat invasi militer dalam penilaian saya. Kita harus siap untuk ini," kata McCaul.

Petinggi Kongres ini menuduh pemerintahan Presiden Joe Biden dari Partai Demokrat memproyeksikan kelemahan setelah penarikan pasukan AS yang ceroboh dari Afghanistan, yang dapat membuat perang dengan China lebih mungkin terjadi.

“Kemungkinannya sangat tinggi bahwa kita dapat melihat konflik dengan China dan Taiwan serta Indo-Pasifik,” kata McCaul, seperti dikutip dari Reuters, Senin (30/1/2023).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2004 seconds (0.1#10.140)