Keluarga Mahsa Amini Dilaporkan Jadi Tahanan Rumah

Kamis, 27 Oktober 2022 - 21:22 WIB
Iran disapu aksi demonstrasi selama 40 hari setelah kematian Mahsa Amini ditahanan pada 16 September lalu. Foto/Ilustrasi
TEHERAN - Pihak berwenang Iran telah menempatkan anggota keluarga Mahsa Amini di bawah tahanan rumah. Ini dilaporkan oleh kantor berita Al Arabiya.

“Kami menganggap pihak berwenang Iran bertanggung jawab atas pembunuhan Mahsa Amini di tangan pasukan keamanan,” kata Irfan Murtazai, seorang sepupu Amini mengkonfirmasi dalam panggilan dengan Al Arabiya, Kamis (27/10/2022).

Aksi protes terjadi di kampung halaman Amini di Saqqez dan bagian lain Iran pada hari Rabu untuk memperingatkan 40 hari kematiannya dalam tahanan polisi, video yang dibagikan di media sosial menunjukkan.





Pasukan keamanan Iran dilaporkan menembaki orang-orang yang berkumpul di pemakaman tempat Mahsa Amini dimakamkan, kata seorang saksi mata kepada Reuters.

Demonstrasi telah melanda Iran sejak 16 September ketika Amini yang berusia 22 tahun meninggal tiga hari setelah ambruk dalam tahanan polisi.

Demonstrasi telah menjadi salah satu tantangan paling berani bagi kepemimpinan ulama Republik Islam sejak Revolusi Iran 1979 dengan pengunjuk rasa menyerukan perubahan rezim.

Lebih dari 200 pengunjuk rasa telah tewas dan ribuan telah ditangkap, menurut kelompok hak asasi manusia.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More