Senator AS: NATO Bisa Lenyapkan Militer Rusia di Ukraina Jika Putin Gunakan Nuklir
Senin, 23 Mei 2022 - 07:03 WIB
Romney memperingatkan bahwa Putin yang "terpojok dan delusi" dapat menggunakan senjata nuklir dalam perang melawan Ukraina, mengutip peringatan dari mantan Menteri Luar Negeri Henry Kissinger, duta besar Rusia untuk AS Anatoly Antonov, dan Direktur CIA William Burns.
Burns memperingatkan pada bulan April bahwa keputusasaan Putin dapat mengakibatkan penggunaan senjata nuklir taktis atau senjata nuklir low-yield.
Romney juga mendorong AS untuk terus mendukung upaya perang Ukraina melawan Rusia. Jika AS berhenti mengirim senjata dan menekan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky untuk mengakui kekalahan pada Rusia, Romney menulis; "Putin akan terus menyerang dan menaklukkan negara lain."
Presiden AS Joe Biden telah menandatangani paket bantuan senilai USD40 miliar pada hari Sabtu untuk membantu Ukraina; USD20 miliar di antaranya akan dialokasikan untuk bantuan militer.
Romney telah vokal tentang penghinaannya terhadap Putin sejak awal perang, menyebut presiden Rusia itu pada Februari sebagai "pria kecil, jahat, bermata liar" yang mencoba membentuk Rusia menjadi "kekaisaran".
Dia juga menyebut anggota GOP (Grand Old Party) pro-Putin sebagai pengkhianat.
Minggu ini, ilmuwan politik Rusia Alexei Fenenko mengatakan kepada program "60 Minutes" bahwa invasi Putin ke Ukraina adalah latihan untuk konflik yang lebih besar dan bahwa mereka menggunakan perang untuk menguji dan melawan senjata NATO.
Burns memperingatkan pada bulan April bahwa keputusasaan Putin dapat mengakibatkan penggunaan senjata nuklir taktis atau senjata nuklir low-yield.
Romney juga mendorong AS untuk terus mendukung upaya perang Ukraina melawan Rusia. Jika AS berhenti mengirim senjata dan menekan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky untuk mengakui kekalahan pada Rusia, Romney menulis; "Putin akan terus menyerang dan menaklukkan negara lain."
Presiden AS Joe Biden telah menandatangani paket bantuan senilai USD40 miliar pada hari Sabtu untuk membantu Ukraina; USD20 miliar di antaranya akan dialokasikan untuk bantuan militer.
Romney telah vokal tentang penghinaannya terhadap Putin sejak awal perang, menyebut presiden Rusia itu pada Februari sebagai "pria kecil, jahat, bermata liar" yang mencoba membentuk Rusia menjadi "kekaisaran".
Dia juga menyebut anggota GOP (Grand Old Party) pro-Putin sebagai pengkhianat.
Minggu ini, ilmuwan politik Rusia Alexei Fenenko mengatakan kepada program "60 Minutes" bahwa invasi Putin ke Ukraina adalah latihan untuk konflik yang lebih besar dan bahwa mereka menggunakan perang untuk menguji dan melawan senjata NATO.
(min)
tulis komentar anda