Mariupol Dikepung Pasukan Rusia, Warga: Kami Ketakutan
Kamis, 03 Maret 2022 - 22:09 WIB
"Saya tidak tahu berapa lama ponsel saya akan hidup," katanya.
Kementerian Pertahanan Rusia pada hari Kamis mendesak warga sipil untuk mengevakuasi kota melalui koridor kemanusiaan, tetapi penduduk mengatakan tidak ada jeda dalam serangan untuk memungkinkan orang bergerak.
Penduduk mengatakan komunikasi hampir terputus selama dua hari, mencegah orang-orang di kota itu untuk saling menghubungi. Beberapa panggilan dari BBC ke warga terputus berulang kali atau gagal terhubung sejak awal.
Berbicara kepada BBC pada Kamis pagi, Wakil Wali Kota Sergiy Orlov mengatakan seluruh kota sekarang tanpa listrik, air, atau sistem sanitasi.
"Kami memiliki 15 saluran listrik utama dan semuanya sekarang padam. Kami benar-benar terputus - dihancurkan oleh artileri. Hanya pasokan gas alam yang tersisa," ujarnya.
"Mariupol masih Ukraina sekarang, kami masih mengontrol di dalam perimeter, tetapi ada pertempuran di jalan-jalan di pinggiran dan kami berada di garis krisis kemanusiaan," tegasnya.
Orlov masih belum bisa menghubungi ayah, ibu dan saudara laki-lakinya, yang tinggal bersama di distrik perumahan yang telah dibombardir berat sejak Senin malam.
"Saya tidak dapat menjangkau mereka dengan cara apa pun, penembakan terus berlanjut," ujarnya.
Kementerian Pertahanan Rusia pada hari Kamis mendesak warga sipil untuk mengevakuasi kota melalui koridor kemanusiaan, tetapi penduduk mengatakan tidak ada jeda dalam serangan untuk memungkinkan orang bergerak.
Penduduk mengatakan komunikasi hampir terputus selama dua hari, mencegah orang-orang di kota itu untuk saling menghubungi. Beberapa panggilan dari BBC ke warga terputus berulang kali atau gagal terhubung sejak awal.
Berbicara kepada BBC pada Kamis pagi, Wakil Wali Kota Sergiy Orlov mengatakan seluruh kota sekarang tanpa listrik, air, atau sistem sanitasi.
"Kami memiliki 15 saluran listrik utama dan semuanya sekarang padam. Kami benar-benar terputus - dihancurkan oleh artileri. Hanya pasokan gas alam yang tersisa," ujarnya.
"Mariupol masih Ukraina sekarang, kami masih mengontrol di dalam perimeter, tetapi ada pertempuran di jalan-jalan di pinggiran dan kami berada di garis krisis kemanusiaan," tegasnya.
Orlov masih belum bisa menghubungi ayah, ibu dan saudara laki-lakinya, yang tinggal bersama di distrik perumahan yang telah dibombardir berat sejak Senin malam.
"Saya tidak dapat menjangkau mereka dengan cara apa pun, penembakan terus berlanjut," ujarnya.
tulis komentar anda