Ancaman Meningkat, Jepang Tegaskan Ingin Gempur Pangkalan Musuh
Selasa, 07 Desember 2021 - 07:43 WIB
TOKYO - Jepang sedang mencari cara meningkatkan postur pertahanannya, termasuk mendapatkan kemampuan menyerang "pangkalan musuh." Keinginan ini ditegaskan Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida pada Senin (6/12/2021).
Sikap Jepang ini menandakan potensi pergeseran formal dari sikap pasifis negara itu pasca-Perang Dunia II.
Pernyataan tegas tersebut disampaikan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida saat dia berbicara kepada parlemen selama pembukaan sesi sidang luar biasa.
Pertemuan di parlemen itu diadakan untuk memperdebatkan pengeluaran tambahan untuk mengatasi dampak ekonomi dari pandemi Covid-19.
“Untuk melindungi kehidupan dan mata pencaharian masyarakat, kami akan memeriksa semua opsi termasuk kemampuan menyerang pangkalan musuh … dan memperkuat postur pertahanan kami secara fundamental dengan kecepatan,” ujar Kishida, dilansir RT.com pada Senin (6/12/2021).
PM mengeluarkan pernyataan serupa pekan lalu, ketika dia menghadiri peninjauan pangkalan Pasukan Bela Diri (SDF) dan bahkan mengendarai tank selama acara tersebut.
Sikap Jepang ini menandakan potensi pergeseran formal dari sikap pasifis negara itu pasca-Perang Dunia II.
Pernyataan tegas tersebut disampaikan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida saat dia berbicara kepada parlemen selama pembukaan sesi sidang luar biasa.
Pertemuan di parlemen itu diadakan untuk memperdebatkan pengeluaran tambahan untuk mengatasi dampak ekonomi dari pandemi Covid-19.
“Untuk melindungi kehidupan dan mata pencaharian masyarakat, kami akan memeriksa semua opsi termasuk kemampuan menyerang pangkalan musuh … dan memperkuat postur pertahanan kami secara fundamental dengan kecepatan,” ujar Kishida, dilansir RT.com pada Senin (6/12/2021).
PM mengeluarkan pernyataan serupa pekan lalu, ketika dia menghadiri peninjauan pangkalan Pasukan Bela Diri (SDF) dan bahkan mengendarai tank selama acara tersebut.
Lihat Juga :
tulis komentar anda