Jeff Bezos Ungkap Rencana Bangun Taman Bisnis Luar Angkasa

Selasa, 26 Oktober 2021 - 11:42 WIB
Blue Origin akan mengoperasikan stasiun antariksa bernama Orbital Reef pada akhir dekade ini. Foto/blue origin
WASHINGTON - Blue Origin, perusahaan pariwisata luar angkasa yang dimiliki Pendiri Amazon Jeff Bezos telah mengumumkan rencana meluncurkan stasiun antariksa komersial.

Bezos mengatakan pada Senin (25/10/2021) bahwa mereka berharap mengoperasikan stasiun antariksa bernama "Orbital Reef" pada akhir dekade ini.





Materi promosi yang dirilis perusahaan mengklaim stasiun itu akan menjadi "taman bisnis serba guna" di luar angkasa dan akan menampung hingga 10 orang.



Perusahaan akan bermitra dengan Sierra Space dan Boeing untuk membangun pos terdepan antariksa itu.



Blue Origin mengatakan stasiun seluas 32.000 kaki persegi akan menyediakan lokasi yang ideal bagi pelanggan untuk "pembuatan film dalam gayaberat mikro" atau "melakukan penelitian mutakhir" dan mengatakan itu juga akan mencakup "hotel luar angkasa".

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More