Teroris Tusuk 6 Orang di Mal New Zealand, Akhirnya Ditembak Mati Polisi
Jum'at, 03 September 2021 - 14:26 WIB
Seorang penjaga meminta orang-orang untuk meninggalkan pusat perbelanjaan sesaat sebelum sekitar enam tembakan terdengar.
Pembeli Panik
Dari orang-orang yang terluka, tiga berada dalam kondisi kritis, satu dalam kondisi terluka serius dan satu lagi dalam kondisi terluka sedang. Demikian disampaikan layanan ambulans St John dalam sebuah pernyataan kepada kantor berita Reuters.
Saksi mata mengatakan kepada wartawan di luar mal bahwa mereka telah melihat beberapa orang tergeletak di lantai dengan luka tusukan. Yang lain mengatakan mereka mendengar suara tembakan ketika mereka berlari keluar dari mal.
Video yang di-posting online sebelumnya menunjukkan para pembeli yang panik berlarian keluar dari mal dan mencari perlindungan.
Selandia Baru telah waspada terhadap serangan sejak seorang pria bersenjata dari kelompok supremasi kulit putih menewaskan 51 orang di dua masjid di kota Christchurch pada 15 Maret 2019.
Pada bulan Mei, empat orang ditikam di sebuah supermarket di Dunedin di South Island, Selandia Baru.
(min)
Lihat Juga :
tulis komentar anda