Anggota Kabinet Trump Kunjungi Taiwan, China Marah

Jum'at, 20 November 2020 - 19:09 WIB
Kepala EPA Andrew Wheeler. Foto/REUTERS
TAIPEI - Anggota kabinet Amerika Serikat (AS), Kepala Badan Perlindungan Lingkungan (EPA) Andrew Wheeler mengunjungi Taiwan pada Jumat (20/11).

Ini menjadi kunjungan ketiga oleh pejabat senior AS sejak Agustus. Tindakan itu pun semakin membuat marah China.

China mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya dan marah ketika Menteri Kesehatan AS Alex Azar datang ke Taipei pada Agustus, diikuti Wakil Menteri Luar Negeri AS Keith Krach pada September.



Beijing pun selalu mengirimkan jet tempur ke dekat pulau itu setiap Taiwan dikunjungi pejabat AS. (Baca Juga: Biden Yakin Sudah Pilih Menteri Keuangan yang Disukai Semua Demokrat)

Pemerintahan Trump telah meningkatkan dukungan untuk Taiwan, termasuk dengan penjualan senjata yang mengkhawatirkan China. (Lihat Infografis: Trump Kembali Mengeluarkan Kebijakan Kontroversial)

Perdana Menteri (PM) Taiwan Su Tseng-chang mengatakan bahwa hubungan Taiwan dan AS telah meningkat. (Lihat Video: Tegas, Pangdam Jaya Dudung Abdurachman akan Bubarkan FPI)

"Atas undangan Menteri Luar Negeri Joseph Wu, kepala Badan Perlindungan Lingkungan AS akan datang ke Taiwan, untuk melakukan diskusi bilateral tentang kerja sama internasional dalam masalah perlindungan lingkungan," ungkap Su, dilansir Reuters.

Su menambahkan, “Perjalanan ini akan lebih bermanfaat bagi hubungan kedua negara."

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Taiwan mengatakan Wu telah memperpanjang undangan pada Wheeler tahun lalu, dan akan mengumumkan detailnya pada waktu yang tepat.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More