Taiwan akan Dapatkan HIMARS Baru pada Akhir Tahun

Rabu, 14 Agustus 2024 - 11:30 WIB
Sementara AS secara resmi mengakui Taiwan sebagai bagian dari China, dalam beberapa tahun terakhir AS telah memasok pulau tersebut dengan senjata, amunisi, dan peralatan untuk "mencegah" "invasi" dari daratan utama.

AS juga memelihara hubungan diplomatik dan ekonomi informal dengan Taipei, yang merupakan sumber utama semikonduktor dan chip untuk pasar Barat.

AS membantu mengevakuasi pasukan nasionalis China ke Taiwan pada tahun 1949, setelah Komunis menang dalam perang saudara.

Washington baru mengakui Republik Rakyat China pada tahun 1979, dan memperlakukan pemerintah di Taipei sebagai ‘Republik China’ untuk sementara waktu.

Kebijakan resmi Beijing terhadap Taiwan adalah reintegrasi secara damai, meskipun China tidak mengesampingkan kemungkinan menggunakan kekerasan jika pulau itu mendeklarasikan kemerdekaan.

(sya)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More