Hamas: Pengakuan Menhan bahwa Netanyahu Halangi Gencatan Senjata Ungkap Kebohongan Israel

Selasa, 13 Agustus 2024 - 17:45 WIB
Sebelumnya pada Senin, Netanyahu dan Gallant saling serang atas perang yang sedang berlangsung di Jalur Gaza, dengan Gallant menuduh Netanyahu menghalangi kesepakatan pertukaran tahanan dengan Palestina.

Pekan lalu, mediator Mesir, Qatar, dan AS mendesak Israel dan Hamas untuk menyelesaikan rincian gencatan senjata Gaza dan kesepakatan pembebasan sandera tanpa penundaan atau alasan lebih lanjut.

Sementara Israel mengatakan akan mengirim delegasi ke perundingan tersebut, Hamas menuntut agar mediator menyampaikan rencana untuk melaksanakan usulan gencatan senjata yang didukung Biden yang telah disetujui pada 2 Juli.

Netanyahu sebelumnya mengatakan kesepakatan apa pun harus mengizinkan Israel untuk terus mengebom Gaza.

(sya)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More