Mengapa Mesir Membangun Tembok Misterius di Perbatasan dengan Gaza?

Sabtu, 17 Februari 2024 - 17:54 WIB
Mesir membangun tembok misterius di perbatasan Gaza. Foto/Reuters
GAZA - Citra satelit tampaknya menunjukkan pekerjaan konstruksi besar-besaran sedang berlangsung di sepanjang perbatasan Mesir dengan Gaza, yang menurut laporan sedang dilakukan sebagai persiapan untuk menampung pengungsi Palestina .

Sumber-sumber Mesir yang tidak disebutkan namanya dilaporkan mengatakan bahwa pekerjaan tersebut dilakukan untuk membangun zona penyangga terisolasi yang berisi pagar pembatas di provinsi Sinai Utara, Mesir, jika Israel melanjutkan rencana serangan daratnya di kota paling selatan Gaza, Rafah.

Menurut laporan yang diterbitkan oleh kelompok hak asasi manusia, tembok setinggi tujuh meter sedang dibangun di zona tersebut.

Mesir secara terbuka membantah melakukan persiapan semacam itu.

Menteri Pertahanan Yoav Gallant juga mengatakan Israel "tidak berniat mengevakuasi warga sipil Palestina ke Mesir".



Mengapa Mesir Membangun Tembok Misterius di Perbatasan dengan Gaza?

1. Penegasan Israel Tidak Akan Menerima Pengungsi Palestina



Foto/Reuters

Melansir BBC, sejak dimulainya perang Gaza setelah serangan Hamas terhadap Israel pada 7 Oktober, Mesir secara konsisten menyatakan tidak akan membuka perbatasannya bagi pengungsi.

Mereka mengambil sikap tersebut karena mereka tidak ingin terlihat terlibat dalam perpindahan besar-besaran warga Palestina, namun juga karena alasan ekonomi dan keamanan.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More