Negara-negara Arab yang Tidak Mendukung Houthi Yaman
Senin, 29 Januari 2024 - 12:44 WIB
2. Uni Emirat Arab
Uni Emirat Arab (UEA) juga pernah berperang melawan Houthi ketika negara itu menjadi bagian dari Koalisi Arab pimpinan Saudi.
Ketika konflik mereda, UEA juga tidak serta merta mendukung Houthi menyerang kapal-kapal dagang di Laut Merah.
3. Mesir
Mesir telah menunjukkan dukungannya terhadap pemerintah Yaman yang sah dalam melawan pemberontakan kelompok Houthi.
Mesir memiliki kepentingan geopolitik dan keamanan di kawasan tersebut.
Kairo memang tidak ambil bagian dalam koalisi internasional pimpinan AS, namun ia juga tidak mendukung Houthi dalam menyerang kapal-kapal dagang di Laut Merah.
4. Yordania
Kerajaan Yordania tidak mendukung Houthi dan telah menyatakan dukungan mereka terhadap pemerintah Yaman yang diakui secara internasional.
Seperti halnya Mesir, Yordania tidak bergabung dalam koalisi internasional pimpinan AS. Namun kerajaan itu juga tidak Houthi dalam aksinya menyerang kapal-kapal dagang di Laut Merah.
tulis komentar anda