Riwayat Provokasi Israel di Masjid Al Aqsa yang Memicu Operasi Badai Al Aqsa dari Hamas

Rabu, 15 November 2023 - 17:01 WIB

2. 1980-an



Selama periode 1980-an, sejumlah provokasi lain juga dilakukan Israel di Al Aqsa. Mengutip Middle East Monitor, salah satu aksi provokasi dilakukan anggota Temple Mount pada 13 Januari 1981.

Bersama kelompok lain, mereka mendatangi Masjid Al Aqsa dan sempat mengibarkan bendera Israel. Tak hanya itu, kelompok tersebut juga terlihat membawa gulungan Taurat untuk dikibarkan.

Pada 11 April 1982, seorang tentara Israel bernama Harry Goldman melepaskan tembakan di halaman Masjid Al Aqsa. Serangan ini melukai banyak orang serta membunuh dua warga Palestina.

Beralih ke awal 1983, Israel dan Amerika Serikat membentuk satu kelompok ekstremis baru. Tujuannya adalah membangun kuil baru untuk menggantikan Masjid Al Aqsa di kemudian hari.

Sekitar setahun berselang, dua orang Yahudi menerobos kompleks Masjid Al Aqsa. Mereka membawa bahan peledak dan berniat untuk mengebom salah satu bagian bangunan tersebut.

3. 1990-an



Pada 11 Maret 1997, penasihat hukum pemerintah Israel mengeluarkan kebijakan baru. Dalam putusannya, mereka mengizinkan orang Yahudi untuk menjalankan kegiatan ibadah di Masjid Al Aqsa, namun dengan koordinasi bersama polisi Israel.

Beberapa bulan berselang, Israel diketahui tengah mempersiapkan rencana penghancuran istana Umayyah di sekitar Masjid Al Aqsa. Tak hanya itu, mereka juga berniat memperluas Tembok Ratapan.

4. 2000-2005

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More