Komandan Hamas 'Bangkit dari Kematian': Dinyatakan Tewas 2014 tapi Dalangi Serangan 7 Oktober ke Israel

Minggu, 12 November 2023 - 09:14 WIB
Mohammed Sinwar, komandan Hamas yang dinyatakan tewas 2014, tapi ternyata masih hidup dan ikut mendalangi serangan 7 Oktober ke Israel. Foto/Telegraph
GAZA - Mohammed Sinwar, nama komandan Hamas yang dinyatakan telah meninggal oleh serangan Israel pada 2014. Bak "bangkit dari kematian", sosoknya ternyata masih hidup dan ikut mendalangi serangan 7 Oktober ke Israel.

Dia adalah adik Yahya Sinwar, pemimpin operasional Hamas di Gaza.

Menurut mata-mata Israel, Mohammed Sinwar berspesialisasi dalam penculikan dan infiltrasi lintas batas.



Sumber-sumber yang dekat dengan intelijen Israel mengatakan Mohammed Sinwar masih hidup dalam kerahasiaan di terowongan-terowongan di Jalur Gaza selama bertahun-tahun.



Mereka mengatakan dia terlibat erat dengan perencanaan serangan 7 Oktober lalu yang menewaskan 1.200 orang Israel. Serangan yang diberi nama Operasi Badai al-Aqsa itu juga menyebabkan ratusan orang lainnya diculik untuk digunakan dalam petukaran tawanan dengan sekitar 5.000 warga Palestina yang ditahan di penjara-penjara Israel.

“Dia 100 persen salah satu tim inti yang merencanakan serangan pada 7 Oktober,” kata mantan kepala kontra-teror Mossad kepada Telegraph, yang dilansir Minggu (12/11/2023).

Sumber itu menggambarkannya sebagai bagian dari sekelompok tiga hingga empat tokoh kunci di balik serangan mematikan tersebut.

“Dalam kepemimpinan militer dia sangat penting,” lanjut sumber itu.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More