Bersitegang, Ini Kekuatan Militer Israel vs Mesir

Senin, 12 Juni 2023 - 14:00 WIB
Perbandingan kekuatan militer Israel dengan Mesir. Foto/YouTube
JAKARTA - Ketegangan menyelimuti hubungan Israel dan Mesir setelah tiga anggota tentara Zionis ditembak mati polisi Mesir.

Tiga tentara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) ditembak mati petugas polisi Mesir dalam dua insiden baku tembak yang terpisah di perbatasan kedua negara, Sabtu (6/3/2023).

Menurut IDF, pelaku yang membunuh ketiga tentara adalah petugas polisi Mesir. IDF menambahkan bahwa pihaknya dan militer Mesir sedang melakukan penyelidikan secara menyeluruh.



Militer Mesir kemudian mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa petugas polisi itu mengejar penyelundup narkoba.

"Selama pengejaran, petugas keamanan terlibat dalam baku tembak yang menyebabkan kematian tiga tentara Israel," kata militer Mesir.

Meski tidak diinginkan, namun bayang-bayang konflik bersenjata mungkin saja menjadi kenyataan. Terlebih kedua negara punya catatan pernah terlibat konflik bersenjata di masa lalu.

Lalu bagaimana kekuatan militer kedua negara? Berikut adalah perbandingan kekuatan militer keduanya.

1. Personel Militer



Menurut laman Global Fire Power, Israel memiliki personel militer aktif sebanyak 173 ribu. Ini membuat Israel menduduki peringkat 29 dalam jumlah personel militer aktif di dunia. Sementara untuk personel cadangan Israel memiliki 465 ribu (11) dan paramiliter 8.000 (47).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More