Terkait dengan Kelompok Mafia Terkuat Italia, 150 Orang Ditangkap di Seluruh Eropa

Rabu, 03 Mei 2023 - 17:35 WIB
Sementara itu, ribuan polisi Jerman terlibat dalam penggeledahan yang berujung pada penangkapan puluhan tersangka dalam penggerebekan dini hari.

Di antara mereka yang ditangkap di Jerman adalah empat orang di Bavaria, 15 di North Rhine-Westphalia, dan 10 di negara bagian barat daya Rhineland Palatinate.

Polisi negara bagian di Bavaria mengatakan penangkapan itu merupakan hasil penyelidikan selama lebih dari tiga tahun yang dijuluki "Operasi Eureka".

Polisi Jerman juga menyita barang bukti potensial di puluhan lokasi termasuk rumah dan kantor.

Dua tersangka yang sedang diselidiki di negara bagian barat Saarland ditangkap di Italia.



Polisi tidak mengidentifikasi mereka, hanya mengatakan bahwa yang satu berusia 47 tahun dan yang lainnya 25 tahun.

"Antara lain, para tersangka di Jerman dituduh melakukan pencucian uang, penghindaran pajak kelompok, penipuan geng komersial, dan penyelundupan narkotika," bunyi pernyataan dari kantor investigasi kriminal Jerman di Rhine-Westphalia Utara.

Sementara itu, seorang pria juga ditangkap di kota Malaga di selatan Spanyol sebagai bagian dari penyelidikan terkoordinasi, kata polisi Spanyol, tanpa memberikan rincian lebih lanjut.

Penyelidikan terkoordinasi dilakukan oleh penyelidik di Jerman, Belgia, Prancis, Italia, Portugal dan Spanyol, kata jaksa penuntut umum Jerman dan polisi negara bagian.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More