Sedih, Inflasi Bikin Warga Pakistan Sulit Belanja Jelang Idulfitri

Jum'at, 21 April 2023 - 17:15 WIB
Asfandyar Farrukh, salah satu pendiri CAP dan direktur pelaksana Hub, sebuah toko barang kulit, mengatakan bahwa belanja Idulfitri tampaknya dimulai lebih cepat dan memuncak lebih awal, bertepatan dengan hari pembayaran gaji, dan pelanggan mengantisipasi kenaikan harga.



“Merek yang sudah mapan tidak mengalami penurunan pendapatan sebesar pasar lokal karena lebih sering dikunjungi oleh pelanggan kelas menengah ke atas dan kelas atas,” kata Farrukh.

Pasar dan pusat perbelanjaan yang biasanya ramai dengan target kelas menengah dan menengah ke bawah seperti Anarkali dan Pasar Liberty di timur kota Lahore sama-sama melaporkan lebih sedikit pelanggan.

Ashraf Bhatti, presiden Asosiasi Pedagang Anarkali, mengatakan kepada Reuters bahwa ada pengurangan 50 persen dalam belanja Idulfitri tahun ini, sementara Sohail Sarfaraz Mani, Presiden Asosiasi Pedagang Pasar Liberty, memperkirakan penurunannya sekitar 35 persen.
(esn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More