Eks Jenderal AS: Ukraina Dapat Menang Cepat Jika Dipasok Jet Tempur Barat
Minggu, 12 Februari 2023 - 04:05 WIB
BERLIN - Mantan komandan Angkatan Darat Amerika Serikat di Eropa, Jenderal (Purn) Ben Hodges, mengatakan Ukraina dapat meraih kemenangan cepat jika Barat segera memberikan bantuan jet tempur.
Dia meramalkan kekalahan Rusia bisa memakan waktu tiga hingga lima tahun, mengingat tingkat dukungan Barat saat ini.
"Semakin cepat kami memberi mereka [Ukraina] kemampuan untuk mencapai hasil yang menentukan, semakin cepat [perang] bisa berakhir," katanya, dengan alasan bahwa Ukraina dapat mengusir pasukan Rusia dari wilayahnya pada akhir tahun jika diberi dukungan tambahan.
Hodges mengatakan kepada DW, Sabtu (11/2/2023), bahwa kekhawatiran tentang pelatihan dan masalah kompatibilitas landasan pacu di Ukraina tidak membuatnya "tidak layak" untuk memberikan kemampuan kepada Kiev untuk menggunakan pesawat tersebut.
Dia memuji Inggris karena memimpin dalam memberikan beberapa bentuk dukungan militer kepada Kiev.
Hodges mengatakan dia percaya bahwa satu-satunya "garis merah" untuk keterlibatan Washington di Ukraina adalah "sepatu bot di lapangan".
Dia menekankan bahwa Kiev harus merebut kembali Crimea untuk mempertahankan tatanan berbasis aturan internasional dan Piagam PBB.
Hodges menambahkan bahwa penting bagi pelabuhan Ukraina untuk mempertahankan akses ke Laut Azov melalui Crimea.
Dia meramalkan kekalahan Rusia bisa memakan waktu tiga hingga lima tahun, mengingat tingkat dukungan Barat saat ini.
"Semakin cepat kami memberi mereka [Ukraina] kemampuan untuk mencapai hasil yang menentukan, semakin cepat [perang] bisa berakhir," katanya, dengan alasan bahwa Ukraina dapat mengusir pasukan Rusia dari wilayahnya pada akhir tahun jika diberi dukungan tambahan.
Hodges mengatakan kepada DW, Sabtu (11/2/2023), bahwa kekhawatiran tentang pelatihan dan masalah kompatibilitas landasan pacu di Ukraina tidak membuatnya "tidak layak" untuk memberikan kemampuan kepada Kiev untuk menggunakan pesawat tersebut.
Dia memuji Inggris karena memimpin dalam memberikan beberapa bentuk dukungan militer kepada Kiev.
Hodges mengatakan dia percaya bahwa satu-satunya "garis merah" untuk keterlibatan Washington di Ukraina adalah "sepatu bot di lapangan".
Dia menekankan bahwa Kiev harus merebut kembali Crimea untuk mempertahankan tatanan berbasis aturan internasional dan Piagam PBB.
Hodges menambahkan bahwa penting bagi pelabuhan Ukraina untuk mempertahankan akses ke Laut Azov melalui Crimea.
Lihat Juga :
tulis komentar anda