Profil Chris Hipkins, Perdana Menteri Selandia Baru Terkini

Kamis, 26 Januari 2023 - 16:42 WIB
Sejumlah kebijakannya, yaitu pencapaian kenaikan inflasi, harga perumahan yang tinggi, serta di bidang hukum dan ketertiban.

Hipkins diketahui berkewarganegaraan Selandia Baru dan merupakan putra dari Doug dan Rosemary Hipkins. Chris Hipkins lahir pada 5 September 1978 di Hutt Valley, Wellington, Selandia Baru.

Selama berada di kampung halamannya, Hipkins mengungkapkan bahwa ia selalu berusaha untuk menggunakan transportasi umum seperti kereta api dan bersepeda.

Hal itu karena penduduk Hutt juga terkenal memiliki kebiasaan memakai transportasi umum jika berpergian.

Semasa sekolah, Hipkins menjalani pendidikan di Waterloo Primary School, Hutt Intermediate, dan Hutt Valley Memorial College (kini Petone College).

Ia kemudian meraih gelar Bachelor of Arts di Victoria University of Wellington dari jurusan politik dan kriminologi. Ketika di kampus, ia terlibat dalam beberapa kegiatan organisasi dan menjabat sebagai Ketua Himpunan Mahasiswa.

Hipkins memiliki riwayat karier cukup panjang. Ia pernah menjadi penasihat senior untuk dua Menteri Pendidikan, yaitu Trevor Mallard dan Helen Clark.

Hipkins lalu terjun ke dunia politik dan terpilih sebagai anggota parlemen dari Partai Buruh pada 2008.

Usai pemilihan umum 2011, ia dipercaya sebagai juru bicara Partai Buruh untuk Urusan Dalam Negeri. Pada awal 2013, Hipkins juga menjadi juru bicara Layanan Negara dan Pendidikan Asosiasi.

Kariernya terus menanjak. Ia merangkap sebagai Menteri Pendidikan, Ketua DPR, dan Menteri Pelayanan Masyarakat pada 2017.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More