Mufti Saudi: ISIS Musuh Islam Nomor Satu!

Rabu, 20 Agustus 2014 - 09:44 WIB
Mufti Saudi: ISIS Musuh...
Mufti Saudi: ISIS Musuh Islam Nomor Satu!
A A A
RIYADH - Grand mufti atau ulama top Arab Saudi, Sheikh Abdul Aziz al-Sheikh mengumumkan, bahwa kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) serta al-Qaeda adalah musuh nomor satu Islam.

”Ide-ide ekstremisme, radikalisme dan terorisme tidak ada hubungannya dengan Islam dan (pendukung mereka) adalah musuh Islam nomor satu!,” bunyi pernyataan ulama Saudi itu, seperti dikutip Al Arabiya, semalam (19/8/20140.

Menurutnya, pemimpin ISIS, Abu Bakar al-Baghdadi yang memproklamirkan diri sebagai khalifah Islam sedunia adalah salah satu dari jaringan teror global, seperti halnya al-Qaeda.

Pada Rabu pekan lalu, Arab Saudi menyumbangkan USD100 juta untuk Pusat Anti-Teoris PBB (UNCCT) untuk membantu memerangi terorisme.

”Terorisme adalah kejahatan yang harus diberantas dari dunia melalui upaya-upaya internasional,” kata Duta Besar Saudi untuk Amerika Serikat, Adel al-Jubeir dalam upacara di PBB di hadapan Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon, kala itu.

“(UNCCT) adalah satu-satunya pusat institusi di dunia yang memiliki legitimasi untuk memerangi terorisme,” imbuh al-Jubeir.

Amerika Serikat, Jerman dan Inggris juga juga telah menyumbangkan dana pada UNCCT untuk memerangi terorisme.

Pernyataan ulama Arab Saudi itu muncul setelah ISIS mengancam akan menciptakan banjir darah di Amerika Serikat.Ancaman itu disampaikan militan ISIS dalam sebuah video, di mana mereka memamerkan foto seorang warga Amerika Serikat yang dipenggal.”Kita akan tenggelamkan kalian semua dalam darah,” kata seorang militan ISIS dalam video itu. (Baca: ISIS Ancam Amerika Banjir Darah)
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7714 seconds (0.1#10.140)