Aparat Mesir Tewaskan Pemimpin Kelompok Militan

Jum'at, 23 Mei 2014 - 20:31 WIB
Aparat Mesir Tewaskan Pemimpin Kelompok Militan
Aparat Mesir Tewaskan Pemimpin Kelompok Militan
A A A
KAIRO – Pasukan keamanan di Semenanjung Sinai berhasil menewaskan pemimpin kelompok militan Mesir, Ansar Beit al-Maqdis. Selain sang pemimpin, turut pula tewas tiga anggota senior kelompok tersebut.

“Pasukan keamanan melepaskan tembakan ke arah empat orang, ketika mereka berada di sebuah mobil yang melaju di tengah Sinai,” kata para pejabat Mesir, seperti dikutip dari Channel News Asia. “Kelompok ini akan melakukan serangan pada jalur pipa gas,” lanjut para pejabat itu.

Beberapa pejabat keamanan tingkat tinggi Mesir mengkonfirmasi kematian Shadi el-Menei, yang dianggap sebagai kepala militan yang berbasis di Sinai. Kelompok ini juga diyakini telah mempelopori gelombang serangan yang menargetkan pasukan keamanan, sejak militer menggulingkan presiden Mohamed Morsi pada Juli tahun lalu.

Serangan kelompok militan kerap terjadi usai tindakan keras pemerintah terhadap pendukung Morsi. Tindakan represif aparat Mesir telah menewaskan lebih dari 1.400 jiwa dan sedikitnya 15.000 pendukung Morsi dijebloskan ke penjara.

Ansar Beit al-Maqdis sendiri mengaku bertanggungjawab atas beberapa serangan mematikan terhadap pasukan keamanan dan beberapa pejabat Mesir, sejak penggulingan Morsi. Termasuk upaya pembunuhan yang gagal terhadap Menteri Dalam Negeri Mesir pada September lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5622 seconds (0.1#10.140)