Pemimpin kudeta terpilih sebagai presiden CAR

Minggu, 14 April 2013 - 21:52 WIB
Pemimpin kudeta terpilih sebagai presiden CAR
Pemimpin kudeta terpilih sebagai presiden CAR
A A A
Sindonews.com – Pemimpin pemberontak yang merebut kekuasaan di Republik Afrika Tengah (CAR), Michel Djotodia, terpilih sebagai presiden. Djotodia disahkan oleh parlemen sementara negara itu, Sabtu (13/4/2013).

Djotodia memimpin ribuan pejuang pemberontak dari koalisi Seleka ke ibu kota CAR pada 24 Maret silam. Kudeta yang dipimpin Djotodia berhasil menumbangkan kekuasaan Presiden Francois Bozize.

Kepala negara-negara Afrika dan dunia Barat telah menolak untuk mengakui Djotodia sebagai pemimpin sah CAR. Dunia internasional menyerukan pembentukan Dewan Transisi untuk memilih memimpin bangsa itu melalui pemilihan umum.

Namun, 105 anggota Dewan Transisi yang melakukan pertemuan di parlemen menegaskan, bahwa Djotodia adalah satu-satunya calon presiden yang akhirnya terpilih secara aklamasi.

Djotodia telah sepakat untuk tidak meminta pemilihan ulang pada akhir transisi. "Saya akan melakukan apa yang Anda perintahkan dan tidak akan bertindak sesuai dengan keinginan saya," kata Djotodia kepada delegasi dewan, seperti dikutip dari Xinhua.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5357 seconds (0.1#10.140)