Ditemukan, 7 warga Perancis yang diculik di Kamerun

Kamis, 21 Februari 2013 - 19:43 WIB
Ditemukan, 7 warga Perancis...
Ditemukan, 7 warga Perancis yang diculik di Kamerun
A A A
Sindonews.com – Tujuh warga negara Perancis yang diculik di Taman Nasional Waza, Kamerun, awal pekan lalu, dilaporkan telah ditemukan dalam keadaan sehat. Demikian dilaporkan oleh sebuah stasiun televisi Perancis, BFMTV, Kamis (21/2/2013).

“Tujuh sandera Perancis yang diculik di Kamerun, telah ditemukan hidup di sebuah rumah di utara Nigeria. Saat ini, mereka dalam kondisi aman dan berada di tangan pihak berwenang Nigeria,” sebut laporan BFMTV, seperti dikutip dari Reuters.

Tujuh warga Perancis itu terdiri dari empat orang dewasa dan tiga anak-anak. Mereka diculik oleh kelompok bersenjata pada Selasa pagi di sebuah desa yang berada sekitar 10 km dari perbatasan Nigeria. Lokasi ini berada dekat Taman Nasional Waza dan Danau Chad, di ujung utara Kamerun. Lokasi ini sering menjadi tujuan wisata turis-turis dari Negara Barat.

Ini adalah kasus pertama penculikan orang asing di wilayah utara Kamerun, yang sebagian besar dihuni oleh kaum muslim. Kamerun sendiri adalah bekas jajahan Perancis di era kolonial.

Meski sudah ada laporan soal kondisi sandera, namun Pemerintah Perancis belum mau memberikan konfirmasi resmi. Sebuah sumber diplomatik Perancis mengatakan, tidak akan ada pejabat yang mengkonfirmasi hal ini, sampai pihak berwenang Perancis telah menerima bukti fisik bahwa sandera telah dibebaskan atau mereka berada di tangan pihak Perancis.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6863 seconds (0.1#10.140)