Setelah AS, Hong Kong Dilaporkan Siap Uji Klinis Vaksin Covid-19

Senin, 16 Maret 2020 - 23:50 WIB
Setelah AS, Hong Kong...
Setelah AS, Hong Kong Dilaporkan Siap Uji Klinis Vaksin Covid-19
A A A
HONG KONG -

Otoritas Rumah Sakit Hong Kong menuturkan, petugas medis Hong Kong memulai uji klinis obat eksperimental Remdesevir. Obat ini dianggap berpotensi efektif dalam memerangi infeksi virus Corona baru, Covid-19.

"Komite Etika Klinis HA telah menyetujui uji klinis Remdesivir di rumah sakit umum di Hong Kong. Persiapan untuk uji coba telah selesai dan Rumah Sakit Princess Margaret, Rumah Sakit Prince of Wales dan Rumah Sakit Queen Mary akan mulai merekrut pasien untuk uji coba sesuai dengan itu," kata juru bicara Otoritas Rumah Sakit Hong Kong.

Melansir Tass pada Senin (16/3/2020), obat ini awalnya telah dikembangkan oleh Gilead Sciences, sebuah perusahaan farmasi Amerika Serikat (AS), untuk memerangi virus Ebola dan penyakit lainnya. Petugas medis percaya itu juga bisa efektif dalam menyembuhkan infeksi Covid-19 yang baru.

Tes klinis obat ini pada pasien Covid-19 sudah berlangsung di daratan China. Hasilnya diharapkan muncul pada akhir April. Sementara itu, para ilmuwan Taiwan baru-baru ini mensintesis Remdesevir sendiri, seandainya terbukti efektif melawan virus Corona.

Sebelumnya, Otoritas kesehatan AS juga dilaporkan bersiap melakukan uji klinis untuk mengevaluasi vaksin yang dirancang sebagai pelindung terhadap virus corona jenis baru, Covid-19. Uji klinis dijadwalkan berlangsung hari Senin waktu Washington.

Laporan itu disampaikan seorang pejabat pemerintah Donald Trump yang dikutip AP dan dilansir Reuters. Laporan muncul ketika jumlah kematian di Amerika akibat pandemi Covid-19 mencapai 68 orang.
(esn)
Berita Terkait
Virus Corona di Italia...
Virus Corona di Italia Terus Menyebar
Laboratorium Virus Wuhan...
Laboratorium Virus Wuhan Punya 3 Jenis Virus Corona
Sebelum di Wuhan, Virus...
Sebelum di Wuhan, Virus Corona Ditemukan di Barcelona Maret 2019
Hong Kong Racik Tiga...
Hong Kong Racik Tiga Obat Mujarab atasi Covid-19
Terungkap, China Sempat...
Terungkap, China Sempat Tunda Rilis Informasi Virus Corona
Israel Kembangkan Antibodi...
Israel Kembangkan Antibodi Virus Corona
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
22 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Houthi Menyatakan Siap...
Houthi Menyatakan Siap Konfrontasi Langsung Lawan AS dan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved