Rouhani Puji Rudal Iran Tembak Jatuh Drone Mata-mata Canggih AS

Kamis, 08 Agustus 2019 - 00:22 WIB
Rouhani Puji Rudal Iran...
Rouhani Puji Rudal Iran Tembak Jatuh Drone Mata-mata Canggih AS
A A A
TEHERAN - Presiden Hassan Rouhani memuji kemampuan pertahanan Republik Islam Iran . Secara khusus, dia bangga sistem rudal Teheran yang dioperasikan Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) Iran berhasil menembak jatuh drone mata-mata canggih Amerika Serikat (AS) , RQ-4 Global Hawk, pada Juni lalu.

"Pertama; kami menghantam drone Amerika, kedua; kami menemukannya di radar Iran, ketiga kami menghantamnya dengan rudal kami sendiri. Iran hanya menembak agresor yang bisa berupa drone, pesawat, kapal laut," kata Rouhani kepada wartawan di Teheran, hari Rabu.

Bulan lalu, ia memperingatkan bahwa jika pesawat tak berawak Amerika lainnya melintasi perbatasan Republik Islam Iran, itu juga akan ditembak jatuh.

Komentar Rouhani digemakan Kepala Badan Pertahanan Sipil Iran Brigadir Jenderal Gholamreza Jalali. Menurutnya, jatuhnya kendaraan udara tak berawak (UAV) AS mengindikasikan tekad Teheran untuk mempertahankan perbatasannya.

"Kekuatan penangkal Iran, khususnya di bidang militer, menggagalkan plot dan permainan intimidasi mereka seperti penghancuran pesawat mata-mata mahal oleh senjata (buatan Iran) menunjukkan bahwa militer Iran dapat mengatasi musuh. Iran tidak bercanda dengan siapa pun dalam membela diri," ujar Jalali, dikutip Sputniknews, Kamis (8/8/2019).

Pada 20 Juni, IRGC mengatakan bahwa mereka telah menjatuhkan pesawat nirawak mata-mata RQ-4 Global Hawk Northrop Grumman milik AS yang terbang di atas Provinsi Hormozgan di pesisir karena melanggar wilayah udara negara tersebut. Komando Pusat AS mengklaim bahwa UAV-nya ditembak ketika beroperasi di perairan internasional di atas Selat Hormuz.

Panglima IRGC, Mayor Jenderal Hossein Salami, menggambarkan penembakan drone itu sebagai "pesan yang jelas" kepada Washington. Dia mengatakan, Teheran akan bereaksi keras terhadap semua agresi.
(mas)
Berita Terkait
Iran Akan Pertimbangkan...
Iran Akan Pertimbangkan Negosiasi Langsung dengan Amerika Serikat
Menlu Iran Tantang Trump...
Menlu Iran Tantang Trump Kembali ke Kesepakatan Nuklir 2015
Iran Pamer Drone Militer...
Iran Pamer Drone Militer Terbaru, Terbang 24 Jam Jangkau 2000 Kilometer
Iran Tembakkan Rudal...
Iran Tembakkan Rudal Jelajah Buatan Sendiri dalam Latihan Perang
Iran Bersumpah Tampar...
Iran Bersumpah 'Tampar Keras' AS atas Agresi di Teluk Persia
Jelang Lengser, Donald...
Jelang Lengser, Donald Trump Ingin Serang Situs Nuklir Utama Iran
Berita Terkini
Disebut sebagai Pahlawan,...
Disebut sebagai Pahlawan, Ribuan Rakyat Filipina Tuntut Pembebasan Duterte
1 jam yang lalu
51 Orang Tewas saat...
51 Orang Tewas saat Kebakaran Klub Malam di Makedonia Utara
2 jam yang lalu
Trump Berlakukan Alien...
Trump Berlakukan Alien Enemies Act, Siapa yang Jadi Target?
2 jam yang lalu
Houthi Bersumpah Balas...
Houthi Bersumpah Balas Serangan Udara AS dan Inggris di Sanaa
3 jam yang lalu
Rayakan Hari Raya Yahudi...
Rayakan Hari Raya Yahudi Purim, Tentara Israel Lakukan Tembakan secara Acak di Gaza
4 jam yang lalu
Trump Luncurkan Serangan...
Trump Luncurkan Serangan Besar-besaran terhadap Houthi
5 jam yang lalu
Infografis
AS Klaim F-35 sebagai...
AS Klaim F-35 sebagai Jet Tempur Tercanggih, namun Jatuh 11 Kali
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved