Buruh Migran RI di Hong Kong dan Macau Dukung Jokowi-Amin

Senin, 01 Oktober 2018 - 16:16 WIB
Buruh Migran RI di Hong...
Buruh Migran RI di Hong Kong dan Macau Dukung Jokowi-Amin
A A A
MACAU - Para buruh migran Indonesia di Hong Kong menyatakan dukungan mereka untuk Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin sebagai calon presiden dan wakilnya dalam pemilihan presiden (pilpres) Indonesia 2019. Dukungan serupa juga muncul dari para buruh migran Indonesia yang berada di Macau.

Dukungan para buruh di Hong Kong itu disampaikan dalam deklarasi bersama relawan Jokowi-Amin yang dikenal sebagai Tim Alpha. Tim itu dipimpin Rieke Diah Pitaloka.

Tim Alpha juga melakukan deklarasi serupa dengan para buruh migran Indonesia di Macau pada hari Minggu (30/9/2018).

Menurut tim tersebut, antusiasme buruh migran begitu besar sehingga mendorong tim pimpinan Rieke itu untuk bergerak cepat dengan memberikan fasilitas untuk deklarasi.

Tim Alpha mengklaim dukungan dari pekerja migran dari wilayah lain akan bertambah lagi untuk Jokowi-Amin.

Seperti diketahui, pilpres 2019 menjadi ajang persaingan antara kubu Jokowi-Amin dengan rivalnya, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Kubu Jokowi-Amin didukung sembilan partai politik, yakni PDI-P, PKB, Golkar, Perindo, NasDem, Hanura, PKPI, PSI, dan PPP. Sedangkan Prabowo-Sandiaga didukung empat partai politik, yakni Partai Gerindra, Demokrat, PAN, dan PKS.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0875 seconds (0.1#10.140)