Mengaku Penjelajah Waktu, Pria Ini Bercerita tentang Masa Depan

Minggu, 19 November 2017 - 09:39 WIB
Mengaku Penjelajah Waktu,...
Mengaku Penjelajah Waktu, Pria Ini Bercerita tentang Masa Depan
A A A
WASHINGTON - Fenomena penjelajah waktu sudah lama menjadi sebuah hal yang misterius dan membingungkan, apakah itu nyata? Kini muncul seorang pria bernama Noah yang mengaku dan bersumpah jika ia adalah seorang penjelajah waktu.

Lewat sebuah video yang dikirimkan ke Paranormal Elite, Noah bersumpah jika ia berasal dari tahun 2028. Noah mengaku telah mempertaruhkan nyawanya untuk memberi tahu orang-orang yang hidup pada tahun 2017 tentang masa depan yang ada.

Klaimnya yang berani, bagaimanapun, hanya mencakup fakta bahwa Donald Trump masih akan terpilih kembali pada 2020. Ia juga menyatakan Artificial Intelligence (AI) akan mendapatkan momentum dan Google glass akan menjadi trend setter.

"Bukan maksud saya untuk menipu siapa pun. Saya ingin memperjelas, satu-satunya tujuan saya untuk membuktikan kepada Anda bahwa perjalanan waktu itu eksis," katanya pada kamera seperti dikutip dari Mirror, Minggu (19/11/2017).

"Sebenarnya saya sendiri adalah penjelajah waktu," imbuhnya dengan wajah yang sengaja dikaburka sehingga tidak dapat diidentifikasi. Ia sengaja melakukan itu karena takut akan konsekuensinya

Noah mengatakan kepada Paranormal Elite bahwa dia menderita anoreksia dan depresi. Ia sebenarnya berusia 50 tahun, namun membutuhkan obat peremajaan untuk mengubahnya menjadi anak berusia 25 tahun.

Berbicara dengan aksen Amerika dalam gumaman yang hampir tidak bisa dipahami, Noah mengaku melakukan perjalanan kembali ke 13 November 2017 dari tahun 2021.

"Perjalanan waktu hanya digunakan oleh organisasi rahasia tapi akan dirilis ke publik pada 2028," ungkapnya.

Dia berjuang untuk berbicara, meletakkan tangannya di atas wajahnya, sebelum menambahkan: "Tahun alami saya adalah 2021. Ini adalah periode waktu di mana saya menghabiskan sebagian besar hidup saya, ini adalah periode waktu di mana saya berada."

Pada saat itu, dia mulai mengurai sebuah cerita lagi sebelum meletus menjadi isak tangis.

"Saya ingin memberi Anda fakta spesifik tentang masa depan untuk membuktikan kepada Anda bahwa perjalanan waktu itu ada," dia berbicara dengan cepat, hampir tidak dapat dipahami.

Ia mengatakan mobil listrik akan mampu dikemudikan dengan kecepatan mencapai 600 mil dengan sekali charge pada 2021. Ia menyarankan orang-orang untuk menginvestasikan waktu dan uang mereka dalam energi berkelanjutan.

Kecerdasan buatan (AI), katanya, akan meledak pada tahun 2021 dan perangkat populer yang akan terlihat seperti kacamata Google namun memiliki kekuatan pemrosesan komputer, akan mengambil alih.

Dia juga mengklaim bahwa Donald Trump akan kembali memenangkan pemilihan presiden pada 2020 mendatang. "Saya bisa mengatakan ini dengan 100 persen pasti, saya tidak memberikan pendapat saya," katanya.

Tapi dia tidak menjelaskan kapan dan dimana bencana alam atau serangan besar lainnya mungkin terjadi di tahun-tahun mendatang.

Investigasi Paranormal mengiriminya USD700 untuk membantunya melewati beberapa bulan berikutnya sementara dia mengaku menyesuaikan diri dengan kehidupan di tahun 2017.

"Terima kasih telah mendengarkan saya, semoga Anda mendapatkan masa depan yang terbaik, selamat tinggal dan semoga sukses," dia bernafas lega, dengan perasaan tertekan atas apa yang baru saja dia ungkapkan.

Kebenaran akan cerita Noah ini belum bisa dipastikan. Muncul spekulasi jika Noah hanyak seseorang yang mencoba mencari ketenaran.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0843 seconds (0.1#10.140)