Pertempuran Mosul, Kekalahan ISIS Tinggal Menghitung Waktu

Minggu, 09 Juli 2017 - 00:35 WIB
Pertempuran Mosul, Kekalahan...
Pertempuran Mosul, Kekalahan ISIS Tinggal Menghitung Waktu
A A A
BAGHDAD - Pertahanan negara yang disebut Islamic State (ISIS) di kota Mosul, Irak, ambruk dan pasukan pemerintah berharap bisa mengambil kendali penuh dalam beberapa jam ke depan. Begitu bunyi pengumuman televisi negara Irak.

"Hanya beberapa meter yang harus di rebut kembali," kata seorang koresponden seperti dikutip dari BBC, Minggu (9/7/2017).

Beberapa pasukan keamanan Irak terlihat menari di jalanan meski para komandan mengonfirmasi berita tersebut. Pasukan Irak, yang didukung oleh serangan udara pimpinan Amerika Serikat (AS), telah mencoba merebut kembali kota utama tersebut sejak 17 Oktober tahun lalu.

Ribuan pasukan keamanan Irak, pejuang Peshmerga Kurdi, anggota Sunni Arab dan milisi Syiah, didukung oleh pesawat tempur koalisi pimpinan dan penasihat militer pimpinan AS, terlibat dalam pertempuran untuk merebut kembali Mosul.

Pemerintah mengumumkan pembebasan penuh Mosul timur pada bulan Januari. Namun bagian barat kota telah menghadirkan tantangan yang lebih sulit, dengan jalan-jalan sempit dan berliku.

PBB telah memperingatkan bahwa ISIS mungkin menahan lebih dari 100 ribu orang di kota tersebut sebagai tameng manusia. Oktober lalu, tentara Irak mengatakan ada 6.000 militan di kota itu. Kurang dari 300 orang diperkirakan bertahan.

Sekitar 900 ribu orang telah mengungsi dari kota tersebut sejak tahun 2014, sekitar setengah dari jumlah penduduk sebelum perang menurut laporan organisasi bantuan.

Bulan lalu, Perdana Menteri Irak Haider al-Abadi mengatakan bahwa penghancuran masjid kuno di kota Mosul adalah "sebuah deklarasi resmi kekalahan" oleh ISIS.

Baca Juga: PM Irak: Serangan Masjid Mosul Deklarasi Kekalahan ISIS

Pasukan Irak mengatakan ISIS meledakkan Masjid Agung al-Nuri dan menara bersandarnya yang terkenal saat anggotanya berjuang untuk menghentikan pasukan pro-pemerintah.

Baca Juga: ISIS Hancurkan Masjid al-Nouri Mosul
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0945 seconds (0.1#10.140)