Pasukan Afghanistan-Pakistan Baku Tembak di Perbatasan
A
A
A
ISLAMABAD - Pasukan Afghanistan dan Pakistan terlibat baku tembak di sepanjang perbatasan kedua negara. Insiden ini mendorong Pakistan menutup perbatasan Chaman.
Pakistan mengatakan polisi perbatasan Afghanistan melepaskan tembakan ke pasukan yang menjaga tim sensus. Kepala rumah sakit pemerintah di Chaman mengatakan bahwa setidaknya enam orang telah terbunuh dan 31 terluka. Sementara sedikitnya dua polisi perbatasan Afghanistan dilaporkan terluka seperti dikutip dari BBC, Sabtu (6/5/2017).
Dalam sebuah pernyataan, militer Pakistan mengatakan bahwa pihak berwenang Afghanistan telah diberitahu sebelumnya tentang pekerjaan sensus tersebut. Pakistan menuduh polisi perbatasan Afghanistan "menciptakan rintangan" untuk sensus tersebut.
Namun Samim Khpalwak, juru bicara gubernur provinsi Kandahar, mengatakan bahwa tim Pakistan telah menyimpang melintasi perbatasan. Seorang juru bicara polisi Kandahar mengatakan bahwa tim Pakistan menggunakan sensus untuk menutupi aktivitas jahat dan memprovokasi penduduk desa melawan pemerintah.
Kedua negara dibagi oleh perbatasan keropos yang ditarik oleh Inggris dan diperselisihkan oleh Afghanistan. Bentrokan kerap terjadi di Luqman dan Jahangir, desa-desa yang mengangkangi perbatasan.
Benturan pada skala ini jarang terjadi. Namun hubungan kedua negara tetap bersitegang. Mereka saling tuding atas kegagalan menangani militan di wilayah masing-masing.
Awal tahun ini, Pakistan menutup penyeberangan perbatasan setelah serentetan serangan yang dituduhkan pada militan dari atas perbatasan.
Pakistan mengatakan polisi perbatasan Afghanistan melepaskan tembakan ke pasukan yang menjaga tim sensus. Kepala rumah sakit pemerintah di Chaman mengatakan bahwa setidaknya enam orang telah terbunuh dan 31 terluka. Sementara sedikitnya dua polisi perbatasan Afghanistan dilaporkan terluka seperti dikutip dari BBC, Sabtu (6/5/2017).
Dalam sebuah pernyataan, militer Pakistan mengatakan bahwa pihak berwenang Afghanistan telah diberitahu sebelumnya tentang pekerjaan sensus tersebut. Pakistan menuduh polisi perbatasan Afghanistan "menciptakan rintangan" untuk sensus tersebut.
Namun Samim Khpalwak, juru bicara gubernur provinsi Kandahar, mengatakan bahwa tim Pakistan telah menyimpang melintasi perbatasan. Seorang juru bicara polisi Kandahar mengatakan bahwa tim Pakistan menggunakan sensus untuk menutupi aktivitas jahat dan memprovokasi penduduk desa melawan pemerintah.
Kedua negara dibagi oleh perbatasan keropos yang ditarik oleh Inggris dan diperselisihkan oleh Afghanistan. Bentrokan kerap terjadi di Luqman dan Jahangir, desa-desa yang mengangkangi perbatasan.
Benturan pada skala ini jarang terjadi. Namun hubungan kedua negara tetap bersitegang. Mereka saling tuding atas kegagalan menangani militan di wilayah masing-masing.
Awal tahun ini, Pakistan menutup penyeberangan perbatasan setelah serentetan serangan yang dituduhkan pada militan dari atas perbatasan.
(ian)